Liga Indonesia

Igbonefo Kembali, Bek Muda Persib Sebut Persaingan Makin Ketat

Rabu, 8 Januari 2020 10:49 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Lanjar Wiratri
© Indosport
Pemain muda Persib Bandung, Indra Mustafa, mengakui hadirnya Victor Igbonefo membuat persaingan di lini belakang skuat Maung Bandung akan semakin ketat di musim 2020. Copyright: © Indosport
Pemain muda Persib Bandung, Indra Mustafa, mengakui hadirnya Victor Igbonefo membuat persaingan di lini belakang skuat Maung Bandung akan semakin ketat di musim 2020.

INDOSPORT.COM - Pemain muda Persib Bandung, Indra Mustafa, mengakui hadirnya Victor Igbonefo membuat persaingan di lini belakang skuat Maung Bandung akan semakin ketat di musim 2020. 

Menurut Indra, Igbonefo bukan orang baru baginya, pasalnya sebelumnya sempat sama-sama memperkuat Persib di musim 2018. Namun, di musim berikutnya 2019, pemain naturalisasi tersebut memutuskan untuk memperkuat tim asal Thailand PTT Rayong. 

Sehingga, Indra merasa tidak akan kesulitan jika harus bersaing maupun diduetkan bersama Igbonefo pada sebuah pertandingan. 

"Ya mungkin kalau dari saya dengan hadirnya lagi Victor, enggak ada kecanggungan tersendiri lagi, sebab tahun kemarin kita pernah sama-sama," kata pemain asal Bogor ini. 

Pemain berusia 20 tahun ini menambahkan, harus bekerja lebih keras lagi untuk menembus skuat inti pada musim 2020. Apalagi, selain Igbonefo tim kebanggaan Bobotoh memiliki beberapa pemain belakang yang berkualitas. 

Bek berkualitas yang dimiliki Persib saat ini yakni Achmad Jufriyanto, Nick Kuipers asal Belanda dan Fabiano Beltrame yang baru saja resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI). 

"Walaupun dibilang saingan tahun ini jauh lebih ketat apalagi saingan-saingan saya diposisi belakang bisa dibilang pemain top semua," tegasnya. 

Sementara  itu, selama mengarungi kompetisi Liga 1 2019, pemain jebolan Diklat Persib ini jarang mendapat kesempatan bermain. Dari 34 laga yang dilalui skuat Maung Bandung, Indra haya mendapat kesempatan pada enam pertandingan dengan mengoleksi 530 menit bermain.