INDOSPORT.COM - Adam Mitter resmi menjadi pemain baru klub promosi Liga 1 2020, Persiraja Banda Aceh. Dengan latar belakang pernah main di Liga Inggris, siapakah dirinya?
Keseriusan klub promosi Persiraja Banda aceh menyambut Liga 1 2020 kembali terlihat dengan didiatangkannya pemain baru jebolan Liga Inggris, Adam Mitter.
Meski belum diumumkan secara langsung oleh pihak klub, kepastian merapatnya Adam Mitter ke Persiraja sudah diungkapkan oleh agen si pemain Aggy Ressy.
"Durasi kontrak pemainnya satu musim depan Persiraja," kata Aggy kepada awak redaksi berita olahraga INDOSPORT, Rabu (8/1/20).
Sebagai pemain baru di sepak bola Indonesia, berikut redaksi berita olahraga INDOSPORT coba rangkumkan profil singkat Adam Mitter.
Adam Mitter
Seperti disebutkan di atas, Adam Mitter yang berposis sebagai pemain belakang adalah pemain jebolan Liga Inggris. Dimana dirinya mengawali karier di tim junior Liga Inggris Southport pada Juli 2009.
Setelahnya Adam Mitter sempat berpindah ke tim junior Blackpool dan sempat merasakan bermain di Liga Inggris reserved pada musim 2010/11, sebelum hijrah ke Skotlandia memperkuat Hibernian FC U-20.
Mengawali karier senior di klub Inggris Kattering Town, Adam Mitter sempat melanglang buana ke Ange IF di Liga Swedia, hingga akhirnya menginjakan kaki di Liga Filipina bersama Loyola FC pada tahun 2015.
Sempat kembali ke Inggris dan bermain di India, tiga musim terakhir Adam Mitter mengabiskan karier di Asia Tenggara. Bersama klub Filipina Ilocos United, klub Singapura Hougang United, Global Cebu.
Tepat di tanggal 12 April 2019, Adam Mitter sempat bermain di klub Kanada Valour FC sebelum akhirnya kini pindah ke Persiraja Banda Aceh di Liga 1 2020.
Di Valour FC, Adam Mitter merasakan kesempatan bermain yang cukup banyak. Kala 21 pertandingan bisa dijalankannya sepanjang musim di tiga kompetisi berbeda.
Dengan merapatnya Adam Mitter, artinya kini Persiraja Banda Aceh sudah memiliki tiga pemain asing untuk Liga 1 2020. Setelah sebelumnya terlebih dulu mendatangkan Vanderley Fransisco dan Bruno Dybal.