Liga Indonesia

Gabung Sriwijaya FC, Pemain Jebolan Persib Bandung Bereaksi

Jumat, 10 Januari 2020 12:01 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Lanjar Wiratri
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Pemain jebolan binaan Persib Bandung, Rudiyana mengaku senang dan bangga bisa memperkuat Sriwijaya FC untuk menghadapi kompetisi Liga 2 2020. Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Pemain jebolan binaan Persib Bandung, Rudiyana mengaku senang dan bangga bisa memperkuat Sriwijaya FC untuk menghadapi kompetisi Liga 2 2020.

INDOSPORT.COM - Pemain jebolan binaan Persib Bandung, Rudiyana mengaku senang dan bangga bisa memperkuat Sriwijaya FC untuk menghadapi kompetisi Liga 2 2020. 

Menurut Rudi, Sriwijaya FC merupakan salah satu tim besar yang ada di Indonesia. Selain itu, Rudi memiliki kenangan manis di Palembang, saat Persib yang dibelanya di musim 2014 berhasil meraih gelar juara ISL 2014 di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang. 

Sehingga, Rudi semakin termotivasi untuk menampilkan penampilan terbaiknya dan berharap kenangan manis di Palembang bisa terulang bersama tim Sriwijaya FC. 
 
"Yang pertama pasti bangga, bisa gabung Sriwijaya, salah satu tim besar," kata Rudi kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Jumat (10/01/20). 

"Terus, punya kenangan manis juga kan di Palembang 2014, jadi mudah-mudahan aura positif itu bisa terbawa lagi dan membawa Sriwijaya FC lolos Liga 1," ujar Rudi menambahkan.

Sejauh ini, pemain yang berposisi sebagai striker ini masih menikmati libur bersama keluarganya di Bandung dan rencanannya akan berangkat ke Palembang beberapa hari sebelum latihan perdana sekaligus penandatangan kontrak. 

"Kalau deal, sudah deal, tinggal tanda tangan saja. Nanti katanya pas kumpul tanda tangan, rencanannya kumpul sekitar 18 - 19 Januari, soalnya latihan perdana katanya tanggal 20," ucap Rudi. 

Sementara itu, sebelum bergabung dengan Sriwijaya FC, pemain berusia 27 tahun ini memperkuat PSIM Yogyakarta di Liga 2 2019. Namun, pada putaran kedua ia pindah ke Sulut