INDOSPORT.COM - Tim promosi Liga 2 2020 asal Jawa Tengah, Persekat Tegal, mulai mempersiapkan diri menjelang musim baru. Mereka akan menggelar seleksi pemain secara bertahap.
Proses seleksi yang dipantau langsung pelatih Nasal Mustofa ini akan dimulai pada Senin (20/1/20) dan rencananya berlangsung di Lapangan Yonif 407/PK, Ujungrusi, Kabupaten Tegal.
CEO Persekat Tegal, Haron Bagas Prakosa, memastikan proses seleksi akan diikuti sekitar 50 pemain yang masuk dalam pantauan pihaknya selama beberapa pekan terakhir.
“Sudah banyak pendaftar dan ada juga yang memang masuk dalam radar kami, jadi proses seleksi akan dilakukan sekitar 50 pemain. Hal ini juga telah dilaporkan oleh tim pelatih kepada manajemen,” kata Bagas kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT, Minggu (19/1/20).
“Kami kemudian membikin rambu-rambu terkait pemain yang sesuai standar kami,” imbuh mantan Sekda Kabupaten Tegal tersebut.
Bagas juga menambahkan bahwa pemain yang mengikuti seleksi besok akan mendapat fasilitas penginapan, namun tidak mendapat uang saku apabila tidak lolos seleksi.
“Kalau penginapan dan makan kami pasti sediakan untuk pemain seleksi, namun tidak ada istilahnya uang saku dan sebagainya,” jelas Bagas.
Saat ditanya soal siapa saja yang kemungkinan hadir dalam seleksi besok, Bagas masih bungkam. Ia hanya mengatakan bahwa ada beberapa jebolan klub Liga 1 maupun Liga 2.