INDOSPORT.COM - Termasuk eks Persib Bandung, ini tiga pemain Bali United yang diwaspadai Melbourne Victory FC di pertandingan kualifikasi Liga Champions Asia 2020.
Pertandingan Melbourne Victory vs Bali United sendiri bakal berlangsung di Stadion AAMI Park, Australia, mulai pukul 15.35 WIB. Laga ini merupakan babak penyisihan kedua.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra mengatakan bila skuad asuhannya sudah cukup siap menjalani pertandingan pada sore nanti.
Lebih lanjut Stefano menjelaskan kalau karakter pemain-pemain Australia punya postur yang lebih tinggi dan besar daripada orang Indonesia.
"Tapi kami juga sudah melakukan persiapan untuk antisipasi hal tersebut dengan waktu yang kami punya," kata pelatih asal Brasil itu dikutip laman resmi klub, Senin (20/01/20).
Jelang partai penentuan tersebut, Melbourne Victory merilis profil klub Bali United sebagai calon lawan di laman website resmi mereka.
Disebutkan jika Bali United merupakan pemegang gelar Liga 1 Indonesia musim 2019 silam, dan berhasil unggul 10 poin dari Persebaya Surabaya di posisi runner-up.
Melbourne Victory juga menyebut ada tiga pemain Bali United yang harus diwaspadai di pertandingan nanti, diantaranya adalah Melvin Platje, Ilija Spasojevic serta Fadhil Sausu.
"Pemain Bali United nomor sembilan, Ilija Spasojevic mencetak 16 gol dalam 31 penampilan di liga sekaligus membantu tim menjuarai Liga 1 pada 2019," tulis laman resmi Melbourne Victory.
Andai Bali United berhasil mengalahkan Melbourne Victory di Preliminary round 2 nanti, maka skuat Laskar Tridatu akan tampil di babak Play-off round dengan menghadapi Kashima Antlers pada 28 Januari 2020 mendatang.