INDOSPORT.COM - Klub Liga 2 PSMS Medan tidak menggelar latihan rutin mereka selama dua hari lamanya. Hal ini karena tak lain bertepatan dengan libur nasional menyambut Tahun Baru Imlek yang bertepatan jatuh pada hari ini, Sabtu (25/1/2020).
"Hari ini kita libur. Tidak ada latihan. Jadi kita libur dua hari dan Senin kembali latihan," kata Asisten pelatih, PSMS Isman Jasulmei.
"Sebenarnya liburnya cuma sehari (karena Imlek). Karena besok, setiap hari Minggu kita memang libur, tidak ada latihan. Jadi dua hari kita libur," tambah eks pelatih Persikad Depok itu.
Libur cukup panjang ini coba dimanfaatkan benar-benar oleh para pemain-pemain Ayam Kinantan. Salah satunya pemain muda PSMS, Ricat Turnip.
Pemain berusia 18 tahun itu mengaku memanfaatkan waktu libur ini untuk kembali pulang kampung ke kota domisilinya di Pematang Siantar, Sumatera Utara.
"Setiap ada waktu libur saya coba untuk dapat pulang kampung, kumpul sama keluarga. Intinya memanfaatkan sebaik-baiknya waktu libur yang ada," ungkap pemain asli putra daerah Sumatera Utara ini.
Waktu libur juga dimanfaatkan dengan baik oleh pemain bertahan PSMS, Afiful Huda. Meski sebagai 'anak perantau', ia coba memanfaatkan waktu libur yang ada dengan sebaik-baiknya.
"Meski libur tetap ada latihan ringan sebentar. Dan biasanya kalau libur latihan, main-main aja sama teman-teman (pemain PSMS) di Kota Medan ini," ujar pemain asal Riau ini.