Liga Indonesia

Spasojevic dan Saddil Diisukan ke Persib, Ini Kata Robert Alberts

Rabu, 5 Februari 2020 21:40 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Yohanes Ishak
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih klub Liga 1, Persib Bandung, Robert Rene Alberts. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pelatih klub Liga 1, Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

INDOSPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts tidak memberikan penjelasan, terkait Ilija Spasojevic dan Saddil Ramdani yang diisukan akan bergabung dengan timnya, untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2020. 

Meski begitu, menurut Robert Rene Alberts, menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2020 tugasnya mempersiapkan tim dengan maksimal, salah satunya mencari dan merekomendasikan pemain kepada manajemen PT Persib Bandung Bermartabat (PBB). 

"Apa yang kami lakukan itu ritme yang normal, kami merekomendasi dan manajemen yang menghubungi pemain," kata Robert Alberts di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabut (05/02/2020). 

Pelatih asal Belanda ini menuturkan, sudah mengajukan beberapa nama pemain untuk direkrut. Hanya saja, ia enggan menyebutkan identitas pemain yang menjadi incarannya. 

Selain itu, pemain yang diincarnya belum pasti bergabung dengan skuat Maung Bandung, karena jika dalam tahap negosiasi tidak menemukan kata sepakat antara manajamen dan pemain, maka pemain tersebut dipastikan batal direkrut. 

"Dan pada akhirnya ialah soal apa yang pemain mau dan apa yang klub tawarkan, itu hal yang normal di sepakbola. Jadi jawaban yang didapat manajemen dari pemain bukan dalam kendali saya," tegasnya. 

Sebagai informasi, sejauh ini Persib sudah mendatangkan empat pemain lokal anyar, keempatnya yakni Beni Oktovianto, Victor Igbonefo, Teja Paku Alam dan Zulham Zamrun. 

Sedangkan untuk pemain asing, klub Liga 1, Persib Bandung masih membutuhkan dua tambahan legiun import dan saat ini sedang memantau kualitas Wander Luiz dari Brasil dan Geoffrey Castillion dari Belanda.