Liga Indonesia

Profil Klub Liga 1 2020: Barito Putera, Surga bagi Pemain Muda

Minggu, 23 Februari 2020 20:00 WIB
Penulis: Martini | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Barito Putera
Djadjang Nurdjaman, pelatih Barito Putera. Copyright: © Barito Putera
Djadjang Nurdjaman, pelatih Barito Putera.
Pelatih: Djajang Nurdjaman

Siapa yang tak kenal Djajang Nurdjaman, pelatih berpengalaman di Liga Indonesia dan memiliki kualitas yang bersaing dengan pelatih asing. Djanur didatangkan pada medio Liga 1 2019 lalu, dan berhasil menyelamatkan Laskar Antasari dari jerat degradasi. Alhasil, ia pun mendapat mandat untuk menukangi tim selama tiga musim ke depan.

Kualitas Djajang Nurdjaman dapat diamati lewat proses pembelian pemain, di mana ia selalu membawa tim berprestasi di turnamen pramusim Piala Presiden. Seperti pada tahun 2015 lalu, ia berhasil membawa Persib Bandung meraih trofi juara, dan prestasi ini berulang ketika Maung Bandung meraih posisi ketiga di tahun 2017.

Saat membawa PSMS Medan promosi ke Liga 1, Djanur juga membawa timnya finish di peringkat keempat Piala Presiden 2018, dan kemudian menjadi runner up Piala Presiden 2019 bersama Persebaya Surabaya. Andai tahun ini turnamen pramusim kembali digelar, maka bukan tidak mungkin jika Barito Putera bisa menuai prestasi serupa.

Tak hanya di masa pramusim, Djajang Nurdjaman juga berhasil membawa Persib Bandung juara Liga Super Indonesia 2015, dan pernah membawa PSMS Medan promosi ke Liga 1 2018. Sederet prestasi gemilang ini cukup menasbihkan pelatih 60 tahun itu sebagai salah satu pelatih lokal terbaik di Liga Indonesia, dan memiliki level yang setara dengan pelatih asing.