Bola Internasional

Film Korea Jadi yang Terbaik di Oscar, Bali United Turut Bangga

Selasa, 11 Februari 2020 19:46 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Isman Fadil
© baliutd.com
Bali United memberikan apresiasi untuk film Korea Selatan 'Parasite' yang meraih penghargaan Oscar. Copyright: © baliutd.com
Bali United memberikan apresiasi untuk film Korea Selatan 'Parasite' yang meraih penghargaan Oscar.

INDOSPORT.COM - Film Korea Selatan 'Parasite' meraih beberapa gelar di Oscar, Bali United turut beri apresiasi.

Film asal Korea Selatan, Parasite berhasil membuat publik geger lewat torehan prestasinya pada pergelaran Academy Awards (Oscar) 2020 di Dolby Theatre, Hollywood, California, Minggu (9/2/2020).

Betapa tidak film yang sepenuhnya menggunakan bahasa Korea alias bukan bahasa Inggris itu meraup empat Piala Oscar.

Parasite dianugerahi Piala Oscar untuk ketegori bergengsi, yakni Best Picture, Best Director (sutradara terbaik) untuk Bong Joon Ho, Best International Movie, dan Best Original Screenplay (Skenario Asli Terbaik). 

Klub Liga 1, Bali United turut mengapresiasi prestasi yang didapatkan film Parasite. Lewat Instagram, klub asuhan Stefano Cugurra Teco bangga lantaran film yang menayangkan perbedaan kelas sosial di Korea itu mampu menjadi film non berbahasa Inggris pertama yang meraih Best Picture dalam Oscar.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Bali United FC (@baliunitedfc) on

Bali United bahkan mengadaptasi poster film tersebut di momen matchday melawan Than Quang Ninh di fase grup Piala AFC 2020, Selasa (11/2/20) di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.

Hingga berita ini ditulis, laga antara Bali United vs Than Quang Ninh tengah berlangsung. Hingga turun minum atau babak pertama berakhir, Sridadu Tridatu masih tertinggal 0-1 dari Than Quang Ninh.