Liga Indonesia

Andai Sukses di Piala Gubernur Jatim, Persija Jakarta Bisa Juara Liga 1 2020?

Senin, 17 Februari 2020 16:55 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Grafis:Ynt/Indosport.com
Persija Jakarta sepertinya bisa menjuarai gelaran Liga 1 2020, apabila lebih dulu meraih kesuksesan di Piala Gubernur Jatim 2020. Copyright: © Grafis:Ynt/Indosport.com
Persija Jakarta sepertinya bisa menjuarai gelaran Liga 1 2020, apabila lebih dulu meraih kesuksesan di Piala Gubernur Jatim 2020.

INDOSPORT. COM - Persija Jakarta sepertinya bisa menjuarai gelaran Liga 1 2020, apabila lebih dulu meraih kesuksesan di Piala Gubernur Jatim 2020.

Masa pramusim memang begitu dimanfaatkan Persija Jakarta untuk mematangkan komposisi skuat. Selain memaksimalkan bursa transfer dengan mendatangkan banyak pemain bintang, Persija Jakarta juga sibuk mengikuti laga-laga uji coba.

Teranyar, Persija Jakarta tengah mengikuti ajang pemanasan sebelum Liga 1 2020 dimulai, yakni Piala Gubernur Jatim 2020. Sejauh ini, Persija Jakarta telah mampu meloloskan diri dari persaingan fase grup, dan akan segera melakoni laga semifinal.

Tepat pada Senin (17/02/20) malam nanti, Persija Jakarta yang lolos dengan status jawara Grup B, bakal bersua Madura United selaku runner-up Grup A. Laga semifinal ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang.

Meski hanya berstatus kompetisi pramusim, Persija Jakarta sepertinya bakal tetap tampil habis-habisan. Pasalnya, kesuksesan di Piala Gubernur Jatim 2020, mungkin bisa memberikan tuah apik bagi Persija Jakarta saat nanti berlaga dalam Liga 1 2020.

Tuah apik yang dimaksudkan sejatinya bisa ditelaah dari kisah masa lalu Persija Jakarta. Terutama kala cerita manis Persija Jakarta menjuarai Liga 1 2018 terjadi.

Jauh sebelum Liga 1 2018 dimulai, Persija Jakarta kondisinya juga mengikuti ajang pramusim. Bahkan, demi makin mematangkan komposisi skuat, Persija Jakarta sampai ikut dua kompetisi sekaligus, yakni Boost Sportsfix Super Cup 2018 dan Piala Presiden 2018.

Berawal dari ajang pramusim internasional Boost Sportsfix Super Cup 2018 yang diikuti oleh tiga klub saja, Kelantan FA (Malaysia), Ratchaburi FC (Thailand), dan Persija Jakarta (Indonesia). Skuat Macan Kemayoran terlebih dahulu bertarung melawan Ratchaburi FC, baru kemudian Kelantan FA. 

Saat jumpa Ratchaburi, Persija Jakarta berhasil mencuri kemenangan 3-1. Selanjutnya, Persija Jakarta memang kalah 0-1 dalam laga kedua kontra Kelantan FA, namun hasil itu tak menggoyahkan posisi Persija di puncak klasemen dan berhak atas gelar juara.

Berlanjut ke Piala Presiden 2018, penampilan Persija Jakarta tampak kian beringas lagi. Macan Kemayoran mampu menembus laga puncak dan menang 3-0 atas lawannya, Bali United.

Performa apik pada masa pramusim, ternyata berpengaruh kepada performa Persija Jakarta pada Liga 1 2018. Persija Jakarta sukses menjuarai Liga 1 2018 setelah mengoleksi 62 poin di akhir musim, atau unggul satu angka dari tim runner-up, PSM Makassar.

Situasi serupa sepertinya bisa terulang kembali, jika nantinya Persija Jakarta meraih kesuksesan di Piala Gubernur Jatim 2020. Modal apik masa pramusim, mungkin akan kian membuka peluang Persija Jakarta untuk menjuarai Liga 1 2020.

Namun segala penjelasan di atas masihlah hanya sebatas peluang saja dari tolak ukur masa lalu. Persija Jakarta jelas harus membuktikan segalanya di atas lapangan, agar peluang yang ada bisa benar-benar terwujud. Bisakah?