INDOSPORT.COM - Berikut tersaji hasil pertandingan perang bintang final sepak bola Piala Gubernur Jawa Timur 2020, antara Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di mana tim Bajul Ijo mampu keluar sebagai juara dengan skor telak 4-1.
Di babak pertama laga yang berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis, 20 Februari 2020, Persebaya langsung gencar menggempur pertahanan Persija. Hasilnya, mereka sukses mencetak gol pada menit ke-3 melalui Oktafianus Fernando.
Tertinggal 0-1 dari Bajul Ijo, Macan Kemayoran mulai melakukan penyerangan cepat dan beberapa peluang pun berhasil mereka dapatkan. Namun, kapten anyar Persebaya yang bernama Makan Konate mampu menghalau serangan dari Persija.
Pasukan Aji Santoso itu terus melakukan penekanan, seakan ingin memperlebar skor dengan lawannya. Bahkan, David Da Silva mampu mendapatkan kesempatan untuk membobol gawang Persija. Namun, sepakannya berhasil dimentahkan sang kiper, Shahar Ginanjar.
Permainan sudah berjalan panas di babak pertama ini. Kedua pihak sama-sama bermain keras sampai beberapa kali terjadi pelanggaran. Bahkan, Konate mendapat kartu kuning karena pelanggarannya terhadap Marko Simic.
Wasit secara mengejutkan memberikan kartu merah kepada Ryuji Utomo yang dianggap mendorong David Da Silva pada menit ke-32. Riko Simanjuntak juga mendapat kartu kuning tak lama setelahnya.
Persija pun harus bermain dengan 10 pemain. Namun ternyata, mereka mampu menyamakan kedudukan melalui sundulan Marko Simic dari tendangan sudut pada menit ke-43. Skor pun menjadi 1-1 sampai babak pertama berakhir.
Di babak ke-2, pertandingan berjalan dengan tempo yang sama seperti sebelumnya, panas, keras, dan tanpa ampun. Bahkan, baru beberapa detik setelah mulai, pelanggaran terhadap Simic kembali terjadi. Namun, tidak ada kartu untuk Persebaya.
Pada menit ke-52, Makan Konate secara tak terduga mampu membuat Bajul Ijo kembali unggul dengan skor 2-1. Meski tendangannya tak begitu keras. Namun, Ginanjar sempat terkecoh dan kurang mampu menghalau bola secara penuh.
Selang empat menit kemudian, Ricky Kambuaya berhasil mencetak gol ke-3 bagi Persebaya Surabaya pada menit ke-56 untuk mengantarkan timnya memimpin pertandingan dengan skor 3-1. Ia mampu menyerang saat Persija masih lengah akibat dibobol Konate.
Setelah itu, Macan Kemayoran semakin menaikkan intensitas penyerangan. Beberapa pelanggaran dan kartu juga diberikan wasit di babak ini. Namun, Mahmoud Eid pada menit ke-80 dan membawa Bajul Ijo unggul 4-1. Namun, setelah itu ia melakukan gestur yang sedikit memprovokasi dan situasi makin panas.
Persija mulai bermain lebih kasar ketimbang sebelumnya. Mereka pun mulai mengincar Mahmoud Eid untuk melanggarnya. Akhirnya, Aji Santoso mengambil keputusan untuk menarik pemainnya dan digantikan dengan Patrich Wanggai.
Unggul 4-1, Persebaya mulai mengulur waktu, termasuk sang kiper, Rivky Mokodompit, yang tak segera mengambil bola ketika bergulir ke arahnya. Skor tak berubah sampai wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan pra musim Liga 1 2020 ini.
Sukses meraih kemenangan besar dengan skor 4-1 atas Persija Jakarta ini, maka Persebaya Surabaya berhasil keluar sebagai juara di kompetisi sepak bola Piala Gubernur Jawa Timur 2020.
Susunan Pemain:
Persebaya Surabaya: Rivky Mokodompit, Arif Satria, M Syaifuddin, Rizky Ridho, Alwi Slamat, M Hambali, Ricky Kambuaya, Makan Konate, Oktafianus, Fernando, David Da Silva, Mahmoud Eid
Pelatih: Aji Santoso
Persija Jakarta: Shahar Ginanjar, Marco Motta, Adrianus Dwiki, Ryuji Utomo, Riko Simanjuntak, Maman Abdurrahman, Tony Sucipto, Sandi Sute, Marko Simic, Evan Dimas, Rohit Chand
Pelatih: Sergio Farias