INDOSPORT.COM - Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, mengapresiasi kegiatan Awarding yang diadakan oleh Forum Wartawan Persib (FWP) di Lapangan Tegalega, Kota Bandung, Sabtu (22/2/20), semalam.
Menurutnya, Awarding yang digelar bersamaan acara Bobotoh Day tersebut sangat positif dan diharapkan bisa menjadi pemacu semangat bagi skuat Persib agar tampil lebih baik lagi di Liga 1 2020.
Selain itu, Umuh juga berharap kegiatan yang baru pertama kali digelar tersebut, menjadi agenda tahunan supaya bisa menambah motivasi pemain Maung Bandung,
"Sangat bagus ya. Saya sangat senang. Mudah-mudahan tiap tahun momen ini dimanfaatkan dan mudah-mudahan Persib semakin bagus ada kemajuan, ada perubahan," ucap Umuh Muchtar seusai menerima penghargaan The Most Concern Person 2019.
Hal serupa juga diungkapkan oleh mantan pelatih Persib, Mohammad Indra Thohir, menurutnya Awarding yang diberikan oleh FWP sangat bagus untuk membangun motivasi tim kebanggaan Bobotoh.
Sekadar informasi, Indra Tohir meraih Lifetime Achievement dari FWP karena selama menangani Persib ia berhasil mempersembahkan trofi di kompetisi Perserikatan edisi pamungkas (1993/94) plus juara edisi pertama Liga Indonesia (1994/95).
"Mudah-mudahan kegiatan FWP bisa sama-sama membangun kejayaan Persib," harap Indra Tohir yang Juli mendatang akan memasuki usia 79 tahun ini.
Sementara I Made Wirawan yang meraih Player of the Year 2019, titel tersebut membuat motivasinya semakin besar untuk tampil lebih baik lagi saat memperkuat Persib Bandung di Liga 1 2020.
Sementara itu, beberapa penghargaan lainnya diberikan kepada Beckham Putra Nugraha (Young Player of the Year 2019), Abdul Aziz (Breaktrough Player 2019), Frets Butuan (Goal of the Year 2019), dan Gudang Garam (The Most Supported Brand 2019).