Liga Champions

Prediksi Pertandingan 16 Besar Liga Champions Lyon vs Juventus: Si Nyonya Tua Diuntungkan?

Selasa, 25 Februari 2020 20:41 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Lanjar Wiratri
© twitter.com/juventusfc
Prediksi pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Lyon vs Juventus pada Kamis (27/2/2020) dini hari WIB. Copyright: © twitter.com/juventusfc
Prediksi pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Lyon vs Juventus pada Kamis (27/2/2020) dini hari WIB.

INDOSPORT.COM - Berikut prediksi pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa antara tuan rumah Olympique Lyon vs Juventus.

Pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Olympique Lyon vs Juventus akan digelar di Parc Olympique Lyonnais pada Kamis (27/2/20) pukul 03.00 dini hari WIB.

Meski bermain sebagai tim tamu, Si Nyonya Tua sepertinya diuntungkan. Hal itu karena Lyon tidak akan diperkuat striker andalan mereka, Memphis Depay.

Di Liga Champions, Memphis Depay sukses mencetak lima gol dalam lima kali pertandingan bersama Lyon.

Tak hanya gacor di Liga Champions, di kompetisi Ligue 1 Prancis ia juga sukses mencetak sembilan gol dalam 13 pertandingan.

Tentu dengan tidak adanya Memphis Depay, kekuatan lini depan Lyon akan sedikit menurun.

Sementara itu, Juventus akan turun dengan kekuatan penuh. Cristiano Ronaldo masih menjadi senjata andalan Juventus dalam menghancurkan langkah Lyon di Liga Champions.

Prediksi Susunan Pemain:

Lyon (4-2-3-1): Lopes; Marcal, Denayer, Andersen, Tete; Mendes, Tousart; Terrier, Aouar, Traore; Moussa Dembele.

Juventus (4-3-3): Szczesny; Sandro, Chiellini, Bonucci, Danilo; Matuidi, Bentancur, Ramsey; Ronaldo, Dybala, Cuadrado.

Player to Watch

Moussa Dembele (Lyon)

Pemain muda berusia 23 tahun ini sangat tajam di lini depan. Ia menduduki peringkat ketiga daftar top skor sementara Ligue 1 Prancis dengan 14 gol dalam 25 laga.

Cristiano Ronaldo (Juventus)

Mega bintang Juventus ini harus mendapatkan pengawalan khusus lini belakang Lyon. Di kompetisi Serie A Liga Italia, Cristiano Ronaldo sukses mencetak 21 gol dalam 21 laga.

5 Pertandingan Terakhir Lyon

(22/2/2020 Metz 0-2 Lyon

(16/2/2020) Lyon 1-1 Strasbourg

(13/2/2020) Lyon 1-0 Marseille

(10/2/2020) PSG 4-2 Lyon

(6/2/2020) Lyon 0-0 Amiens

5 Pertandingan Terakhir Juventus

(23/2/2020) SPAL 1-2 Juventus

(16/2/2020) Juventus 2-0 Brescia

(14/2/2020) AC Milan 1-1 Juventus

(9/2/2020) Verona 2-1 Juventus

(2/2/2020) Juventus 3-0 Fiorentina

Head to Head

(2/11/2016) Juventus 1-1 Lyon

(18/10/2016) Lyon 0-1 Juventus

(10/4/2014) Juventus 2-1 Lyon

(3/4/2014) Lyon 0-1 Juventus

(24/7/2010) Juventus 2-1 Lyon

Prediksi Indosport

Lyon (30%)

Imbang (30%)

Juventus (40%)