INDOSPORT.COM – Tepat 26 Februari, Timnas Indonesia U-22 berhasil menjadi juara Piala AFF 2019 berkat parah pahlawan yang kini menarik untuk membahas kabar terkininya.
Tahun 2019 akan selalu diingat sebagai saksi sejarah keberhasilan Timnas Indonesia U-22 menjuarai Piala AFF. Apalagi hari ini bertepatan ketika Timnas Indonesia U-22 mengalahkan Thailand dalam partai final Piala AFF yang berkesudahan dengan skor 2-1.
Sempat tertinggal berkat gol Saringkan Promsupa, Timnas Indonesia U-22 secara heroik berhasil membalikan keadaan berkat sumbangan gol dari Sani Rizki Fauzi dan Osvaldo Haay. Selepas menjadi juara pun, para penggawa Timnas Indonesia U-22 pun bak disambut bagai pahlawan.
Setahun sudah berlalu, menarik untuk mencari tahu bagaimana kabar terkini para pahlawan Timnas Indonesia U-22, terutama 4 pemain yang sukses menyabet penghargaan man of the match.
Mereka adalah Dimas Drajad (man of the match vs Myanmar), Witan Sulaeman (vs Malaysia), Marinus Wanewar (vs Kamboja), Muhammad Luthfi Kamal (vs Vietnam). Apa kabarnya keempat pahlawan Timnas Indonesia U-22 itu kini?
Dimas Drajad
Dimas Drajad menjadi begitu harum namanya setelah sukses menjadi man of the match dalam laga pertama Timnas Indonesia U-22 melawan Myanmar. Meski bermain imbang 1-1, peran Dimas Drajad begitu penting dalam laga tersebut.
Kini, Dimas Drajad tercatat masih akan tetap berseragam Persikabo 1973 untuk Liga 1 2020. Meski persaingan di lini serang Persikabo 1973 sangat ketat, Dimas Drajad diyakini bisa menjadi kartu truf Laskar Padjajaran di LIga 1 musim ini.
Witan Sulaeman
Bisa dikatakan perkembangan karier Witan Sulaeman yang paling pesat karena saat ini ia sudah tidak berada di Indonesia. Diketahui untuk musim ini, Witan Sulaeman akan berkiprah di Radnik Surdulica, klub kasta pertama Serbia.
Padahal di musim lalu, Witan tercatat hanya bermain di klub Liga 2 Indonesia, PSIM Yogyakarta. Peran Witan bersama Timnas U-22 musim lalu memang begitu signifikan terutama saat mencetak gol kala melawan Malaysia di Piala AFF U-22 2019.
Marinus Wanewar
Nama Marinus Wanewar juga sangatlah bersinar pada Piala AFF U-22 2019, terutama saat dirinya menjadi pahlawan bagi Timnas Indonesia U-22 vs Kamboja. Marinus sukses mencetak dua gol yang sekaligus meloloskan Timnas U-22 ke semifinal Piala AFF.
Untuk Liga 1 2020, Marinus Wanewar diketahui masih akan melanjutkan kariernya di Persipura Jayapura. Meski tak begitu secara peforma pada musim lalu, tapi kini Marinus bertekad untuk bangkit dan membawa Persipura berbicara banyak di Liga 1 2020.
Muhammad Luthfi Kamal
Pahlawan terakhir Timnas Indonesia U-22 adalah Muhammad Luthfi Kamal yang mencetak gol tunggal pada semifinal Piala AFF 2019 melawan Vietnam. Setahun sudah berlalu, Luthfi Kamal diketahui baru saja memutuskan untuk bergabung dengan PSS Sleman.
Menarik untuk menantikan sepak terjang Luthfi Kamal, jenderal lapangan tengah Timnas Indonesia U-22 bersama PSS Sleman di Liga 1 2020. Setahun sudah berlalu, para pahlawan Timnas Indonesia U-22 di Piala AFF 2019 pun mulai menapaki kariernya masing-masing.