Liga Indonesia

Prediksi Pertandingan Liga 1 Indonesia Bali United vs Persita: Ujian Jawara

Jumat, 28 Februari 2020 19:34 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Grafis:Frmn/Indosport.com
Liga 1 Indonesia telah dimulai dengan pertandingan pembuka antara jawara bertahan, Bali United, lawan Persita selaku tim promosi. Berikut prediksi lengkapnya. Copyright: © Grafis:Frmn/Indosport.com
Liga 1 Indonesia telah dimulai dengan pertandingan pembuka antara jawara bertahan, Bali United, lawan Persita selaku tim promosi. Berikut prediksi lengkapnya.

INDOSPORT.COM - Liga 1 Indonesia 2020 telah dimulai dengan pertandingan pembuka antara jawara bertahan, Bali United, lawan Persita Tangerang selaku tim promosi, Minggu (1/3/20). Berikut prediksi lengkap pertandingannya.

Mengambil tempat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali United tentu lebih diuggulkan mengingat pertandingan kali ini berlangsung di kandang mereka sendiri.

Selain unggul karena bakal didukung rentetan fans setia yang siap mengguncang stadium, Serdadu Tridatu juga dianggap sebagai salah satu tim yang tangguh karena sukses menjuarai Liga 1 Indonesia musim lalu.

Meski demikian, bukan berarti Bali United tidak punya halangan. Selain menjalani Liga 1 Indonesia, skuat asuhan Stefano Cugurra Teco juga disibukkan dengan gelaran kompetisi Piala AFC.

Mengingat karena waktu rehat singkat bagi Bali United memberikan kesempatan Persita untuk unjuk gigi. Apalagi kini Pendekar Cisadane bisa memanfaatkan momentum kekalahan tim tuan rumah usai dipermalukan Svay Rieng di Piala AFC match day kedua dengan skor 1-2, Selasa (25/2/20).

Persita pun menjadi tim wajib yang diwaspadai Bali United mengingat sepak terjang mereka yang mengagumkan. Bagaimana tidak, saat menjalani laga uji coba melawan Timnas Indonesia mereka sukses menang dengan skor 4-1, Jumat (21/2/20) lalu.

Secara head to head kedua tim ini sempat dipertemukan dalam dua laga berbeda beberapa tahun silam. Pada dua kali pertemuan di tahun 2013, baik Persita dan Bali United sama-sama mengoleksi sekali menang.

Prediksi Formasi dan Susunan Pemain Pertandingan Liga 1 Indonesia Bali United vs Persita

Bali United (4-2-3-1): Nadeo Argawinata, Gavin Kwan Adsit, Haudi Abdillah, William Pacheco, Ricky Fajrin Saputra, Melvin Platje, Brwa Nouri, Fadil Sausu, Paulo Sergio, Ilija Spasojevic, Muhammad Rahmat

Pelatih: Stefano Cugurra Teco

Persita (4-3-3): Annas Fitranto, Edo Firmansyah, Hamka Hamzah, Tamirlan Kozubaev, Muhammad Toha, Taufiq Febriyanto, Mateo Bustos, Eldar Hasanovic, Samsul Arif, Kito Chandra, Evgeny Budnik

Pelatih: Widodo Cahyono Putro

Players to Watch

Ilija Spasojevic (Bali United)

Menjadi ujung tombak Bali United, performa Spasojevic sudah tidak diragukan lagi. Bukti dirinya sebagai mesin pencetak gol bisa dilihat ketika sukses masuk daftar lima besar top skor sepanjang Liga 1 musim lalu.

Eldar Hasanovic (Persita)

Berposisi sebagai gelandang membuat Hasanovic menjadi andalan bagi Persita kala menang telak lawan Timnas Indonesia lewat sumbangsih satu gol. Tidak hanya itu, dirinya juga memiliki segudang prestasi ketika membela klub luar.

Head to Head

07/07/13 - Persita 1-0 Bali United
20/02/13 -Bali United 1-0 Persita

5 Laga Terakhir Bali United

25/02/20 - Svay Rieng 2-1 Bali United
11/02/20 - Bali United 4-1 Than Quang Ninh
21/01/20 - Melbourne Victory 5-0 Bali United
14/01/20 - Tampines Rovers FC 3-5 Bali United
22/12/19 - Bali United 0-2 Madura United

5 Laga Terakhir Persita

21/02/20 - Persita 4-1 Timnas Indonesia
25/11/19 - Persita 3-2 Persik
22/11/19 - Sriwijaya FC 2-3 Persita (P)
18/11/19 - PSMS 1-2 Persita
14/11/19 - Persita 0-1 Persik

Prediksi INDOSPORT

Bali United: 50 Persen

Imbang: 20 Persen

Persita: 30 Persen