INDOSPORT.COM - Juara bertahan Liga 1, Bali United, akan menjalani laga selanjutnya kala bertandang ke Kalimantan saat menghadapi Barito Putera pada pekan kedua, Jumat (06/03/20) WIB.
Menilik dari laga di pekan perdana, kedua tim sama-sama tak mendapat hasil baik. Bagi tuan rumah Barito Putera, pekan perdana layaknya neraka karena harus takluk 0-4 dari Madura United.
Pun yang sama dirasakan Bali United. Meski tak mendapat kekalahan, namun Serdadu Tridatu harus menahan malu karena hanya ditahan imbang tim promosi, Persita Tangerang, di pekan perdana.
Mengingat hasil di pekan pertama, kedua tim tentu akan tampil menggila di pekan kedua. Apalagi baik Barito Putera dan Bali United akan mencoba meraih poin tiga perdana di musim 2020 ini.
Bali United tentu akan diunggulkan. Dengan materi yang hampir sama dengan musim lalu, Serdadu Tridatu akan mencoba memainkan komposisi terbaiknya pada laga melawan Barito Putera.
Namun tuan rumah bukan berarti akan mudah dikalahkan. Setelah dihempaskan oleh Madura United, Laskar Antasari tentu mendapat pelajaran penting yang berguna untuk menghadapi Bali United.
Siapakah yang akan mendapat tiga poin perdana di Liga 1 2020? Akankah sang juara bertahan Bali United? Atau justru Barito Putera?
Player to Watch:
Aleksandar Rakic (Barito Putera)
Legiun asing asal Serbia ini tentu akan menjadi tumpuan. Apalagi mengingat performanya musim lalu. Barito Putera pun akan mengharapkan ketajamannya untuk menjebol gawang Bali United.
Melvin Platje (Bali United)
Pemain asal Belanda ini menjadi pemain yang akan diandalkan pada laga kali ini. Apalagi Ilija Spasojevic tengah berkutat dengan cedera. Sehingga nama Platje akan diandalkan sebagai juru gedor bersama Lerby Eliandry
Prakiraan Formasi:
Barito Putera (4-5-1):
Setya Beny; Karman, De Jesus, O.K. John, Adi Utama; Yashir Pinto, Syaharil, Sekulic, Rizky Pora, Umanailo; Aleksandar Rakic
Bali United (4-3-2-1):
Wawan Hendrawan; Andhika Wijaya, Willian Pacheco, Leonard Tupamahu, Ricky Fajrin; Saimima, Fadil Sausu, Brwa Nouri; Stefano Lilipaly, Melvin Platje; Lerby Eliandry
Head to Head:
Barito Putera 1 - 1 Bali United
Bali United 2 - 0 Barito Putera
Barito Putera 1 - 1 Bali United
Barito Putera 1 - 0 Bali United
Bali United 3 - 2 Barito Putera
5 Laga Terakhir Barito Putera:
PSS Sleman 3 - 3 Barito Putera
Arema FC 3 - 2 Barito Putera
Barito Putera 3 - 1 Persita Tangerang
Barito Putera 1 - 1 Persela Lamongan
Madura United 4 - 0 Barito Putera
5 Laga Terakhir Bali United:
Tampines Rovers 3 - 5 Bali United
Melbourne Victory 5 - 0 Bali United
Bali United 4 - 1 Than Quang Ninh
Svay Rieng 2 - 1 Bali United
Bali United 0 - 0 Persita Tangerang
Prediksi INDOSPORT:
Barito Putera: 40 persen
Imbang: 10 persen
Bali United: 50 perse