INDOSPORT.COM - Paris Saint-Germain mesti menemukan penawar alami untuk meredam keganasan Erling Haaland jelang jumpa Borussia Dortmund di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
Laga seru bakal tersaji di leg kedua babak 16 besar Liga Champions Eropa 2019-2020 antara Paris Saint-Germain vs Borussia Dortmund di Stadion Parc des Princes, Kamis (12/03/20) dini hari WIB.
Misi remontada alias balas dendam diusung PSG di leg kedua ini. Pada pertemuan pertama di Signal Iduna Park, Les Parisien dihajar 2-1 oleh Dortmund.
Tampil di depan pendukung sendiri bakal dimanfaatkan PSG untuk meraih kemenangan minimal 1-0 untuk memastikan tiket ke perempatfinal. Apalagi, Neymar dkk memiliki rekor kandang dominan sepanjang musim ini.
Namun, misi ini tergolong sulit. Pasalnya, Dortmund memiliki sosok Erling Haaland, bintang muda yang tampil sangat impresif musim ini.
Erling Haaland menjadi mimpi buruk PSG pada pertemuan pertama di Jerman. Dalam laga berkesudahan 2-1 itu Haaland memborong dua gol untuk Dortmund.
Hal ini sudah jadi bukti betapa berbahayanya Haaland untuk PSG di laga lusa nanti. Bomber Norwegia itu seperti tak terhentikan untuk mencetak gol.
Haaland Siap Tambah Gol
Total 12 gol sudah dikemas oleh Erling Haaland semenjak bergabung dengan Borussia Dortmund. Jumlah itu ia buat dari sembilan laga yang dijalani di Bundesliga dan Liga Champions.
Beragam rekor diciptakan Haaland saat bergabung dengan Dortmund. Haaland menjadi pemain Dortmund pertama yang mencetak debut gol di semua ajang kompetisi.
Haaland juga menjadi pemain pertama yang mencetak gol di dua klub berbeda dalam satu musim Liga Champions. Pada putaran pertama Haaland bermain untuk RB Salzburg dan membuat 9 gol.
PSG jelas patut khawatir. Haaland kemungkinan besar bakal kembali mencetak gol di leg kedua.
Apalagi, di laga melawan PSG ia seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol jika saja lebih beruntung. Genderang psy war pun sudah ditabuh oleh Haaland.
"Ya, saya mencetak dua gol, tapi saya juga membuat banyak kesalahan selama pertandingan ini," ujar Haaland kepada France Football.
Jika ancaman ini datang, lalu bagaimana cara PSG menetralisir Haaland?
Mencari Penawar Alami PSG
Bermain bertahan tentu bukan opsi terbaik bagi PSG yang membutuhkan setidaknya satu gol untuk lolos. Itu pun dengan catatan mereka harus menjaga agar gawang tak kebobolan.
Otomatis, permainan menyerang pun jadi opsi utama PSG. Masalahnya, bermain menyerang akan berisiko meninggalkan lubang di lini belakang.
Sementara Dortmund memiliki striker mau seperti Haaland yang pastinya bakal terus mengancam pertahanan. Satu-satunya cara adalah mencari gol sebanyak-banyaknya.
Maka dari itu, orang yang tepat untuk jadi tumpuan PSG tak lain adalah Kylian Mbappe. Mbappe adalah sosok tepat untuk menjadi penawar keganasan Haaland.
Keyakinan tersebut bukan tanpa alasan. Berdasarkan data dari Transfermarkt,
dengan usia masih 21 tahun, Mbappe sudah mencetak 30 gol dari 32 laga PSG di semua kompetisi. Catatan luar biasa yang tentunya sebanding dengan Erling Haaland.
Dari enam penyerang papan atas yang dimiliki PSG musim ini, Mbappelah yang mempunyai catatan gol paling bagus.
Cavani tercatat cuma mencetak 4 gol dari 14 laga. Sementara Neymar 'baru' membuat 13 gol dari 15 laga. Begitu juga dengan Mauro Icardi yang baru buat 12 gol.
Lewat kontribusi besar itulah maka Mbappe layak disebut sebagai penawar alami Erling Haaland di laga PSG vs Dortmund lusa dini hari. Bahkan, sang rival pun sudah mengakui kehebatan Mbappe.
“Mbappe adalah pemain yang luar biasa di semua yang dia lakukan pada usianya saat ini. Dan ketika anda melihat catatannya, ini benar-benar sangat gila. Dia adalah pemain yang hebat.” ujar Haaland kepada France Football.
Jika Dortmund punya Haaland yang tak berhenti mencetak gol, mengapa PSG tak membalasnya dengan lebih banyak gol melalui Kylian Mbappe?