INDOSPORT.COM – Klub Liga Inggris, Manchester City, mengirimkan pesan untuk pelatih Arsenal, Mikel Arteta yang diketahui telah positif virus corona.
Pada hari Jumat (13/03/20) pagi WIB, Arsenal mengumumkan melalui situs resmi klub bahwa Arteta positif terjangkit Virus Corona. Hal ini diungkapkan hanya berselang beberapa saat setelah Liga Inggris dipastikan digelar pekan ini.
Arteta sendiri pernah menjadi asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City sebelum dirinya mengambil peran sebagai pelatih utama The Gunners.
Mendengar kabar bahwa mantan pelatih asistennya terjangkit virus, raksasa Manchester itu mengirimkan pesan melalui Twitter:
“Semua orang di Manchester City berdoa agar Mikel (Arteta) cepat sembuh,” tulis City.
Everyone at Manchester City wishes Mikel a speedy recovery 💙 https://t.co/6DuCLrWIpb
— Manchester City (@ManCity) March 12, 2020
Menindaklanjuti kondisi Arteta saat ini, Arsenal terpaksa harus menunda dua pertandingan yang dijadwalkan digelar dalam waktu dekat di Liga Inggris. Namun, besar kemungkinan penundaan juga terjadi pada 10 laga lainnya.
Saat ini pihak klub telah melakukan prosedur lanjutan usai mengetahui Mikel Arteta positif terkena corona. Salah satunya adalah memberikan karantina kepada Arteta.
Selain itu, pihak klub juga mengatakan bahwa untuk para pemain Arsenal yang tidak menjalin kontak fisik secara langsung oleh Mikel Arteta, dapat melakukan pekerjaan atau rutinitas seperti biasanya.