INDOSPORT.COM – Bagi kebanyakan orang, bintang Barcelona, Lionel Messi, masih dianggap sebagai salah satu pemain sepak bola terbaik di dunia hingga detik ini.
Akan tetapi, apakah hal tersebut membuatnya menjadi pemain termahal dunia? Jawabannya adalah tidak. Dilansir dari Transfermarkt, Messi hanya mampu berada di posisi ke-8 dalam daftar 10 pemain termahal di muka bumi.
Lalu, siapa pemain yang menyandang predikat pemain termahal? Apakah kualitasnya setara Messi? Berikut 3 pemain yang tercatat menjadi pemain termahal di dunia saat ini.
Neymar Jr/PSG – 160 juta euro (Rp2,7 triliun)
Pemain dengan banderol transfer termahal di dunia ini harganya terus menurun sejak diboyong oleh PSG dari Barcelona pada tahun 2017 yang lalu.
Memperoleh hampir segalanya di Barcelona, termasuk treble winner (LaLiga Spanyol, Copa del Rey, dan Liga Champions) yang didapatnya pada musim 2014-2015 membuat Neymar sangat layak berada di peringkat 3 besar pemain dengan banderol selangit saat ini.
Raheem Sterling/Manchester City – 160 juta euro (Rp2,7 triliun)
Winger asal Inggris ini memiliki banderol yang sama dengan Neymar. Sterling adalah salah satu pemain didikan Pep Guardiola yang berhasil berkembang menjadi salah satu winger papan atas kelas dunia.
Dua trofi Liga Inggris secara beruntun (2017-2018 dan 2018-2019) serta satu trofi Piala FA (2018-2019) membuktikan bahwa pemain berusia 25 tahun ini memiliki potensi besar untuk bisa meraih segalanya bersama Manchester City atau klub lain di masa depan.
Kylian Mbappe/PSG – 200 juta euro (Rp3,4 triliun)
Pemain termahal di dunia saat ini versi Transfermarkt adalah Mbappe. Di usianya yang baru menginjak 21 tahun, Mbappe telah meraih trofi Piala Dunia, trofi yang menjadi mimpi besar semua pemain.
Saat ini dirinya masih terus tampil eksplosif bersama PSG dan digadang-gadang akan menjadi pengganti Messi atau Cristiano Ronaldo di masa depan.