INDOSPORT.COM - Klub-klub Brasil ramai-ramai menawarkan stadion dan tempat latihan mereka sebagai tempat perawatan korban virus Corona.
Dilansir dari Reuters, Bahia, Athletico Paranaense, dan Sao Paulo menjadi beberapa klub yang tergabung di dalam gerakan solidaritas tersebut,
"Kami menempatkan pusat pelatihan kami di disposisi pemerintah untuk menerima pasien dengan Covid-19, selama yang mereka butuhkan," demikian bunyi pernyataan Bahia melalui akun twitternya dikutip dari Reuters.
Klub Bahia mengatakan mereka memiliki tiga paviliun dengan 28 kamar di pusat pelatihan Fazendao dan pihak berwenang akan segera mengangkut pasien ke sana.
"Kami akan mentransfer pasien Covid-19 yang tak membutuhkan perawatan khusus ke Fazendao," ujar gubernur negara bagian Bahia, Rui Costa.
Sementara itu, klub Athletico menawarkan stadion dan tempat latihan mereka yang pernah digunakan Spanyol di Piala Dunia 2014 kepada pihak berwenang dalam penanganan virus corona.
Klub raksasa Brasil, Sao Paulo, juga tak mau ketinggalan dengan menawarkan fasilitas yang mereka miliki termasuk Stadion Morumbi yang digunakan sebagai venue pertandingan pembuka Copa America tahun lalu.
Brasil menjadi salah satu negara Amerika Latin yang ikut menjadi korban pandemi virus Corona. Virus ini bahkan menyerang salah satu menteri mereka, Marcos Troyjo. Pemerintah Brasil tengah memberlakukan larangan masuk turis dari Eropa dan Asia.