INDOSPORT.COM - Bintang klub Liga Inggris Wolverhampton Wanderers atau Wolves, Diogo Jota mengungkapkan bahwa sifat ambisius Bruno Fernandes menjadi kunci suksesnya bisa mengangkat performa Manchester United.
Sejak didatangkan dari Sporting Lisbon ke Old Trafford di bursa transfer Januari lalu, Bruno Fernandes memberikan dampak yang besar bagi Manchester United.
Buktinya, Setan Merah belum pernah menelan kekalahan ketika Bruno Fernandes melakukan debutnya melawan Wolves. Dari sembilan laga di semua kompetisi, Setan Merah meraih enam kemenangan dan tiga kali imbang.
Melihat situasi tersebut, Diogo Jota yang merupakan rekan satu tim Bruno Fernandes di Timnas Portugal mengatkan bahwa eks Sporting Lisbon itu adalah pemain paling berambisi besar di Manchester United.
Berkat ambisi besarnya tersebut, Fernandes membuat perbedaan di skuat The Red Devils dan akhirnya mampu mengangkat performa timnya dari keterpurukan.
"Saya tidak tahu apakah dia pemain terbaik di Man United, tapi dia adalah yang paling ambisius. Dan itu membuat perbedaa. Anda bisa melihat perbedaan antara Man United dengan dan tanpa Bruno," ucap Jota dikutip dari media Portugal, Record.
Lebih lanjut, Jota menegaskan bahwa Manchester United berutang banyak kepada sosok Bruno Fernandes. Pasalnya, karakter dan kepribadiannya itu bisa mengangkat mental timnya.
Sejauh ini, Bruno Fernandes sudah tampil dalam sembilan pertandingan di semua ajang yang diikuti Manchester United. Ia membukukan catatan tiga gol dan empat assist.