INDOSPORT.COM - Penyerang jebolan Timnas Malaysia U-18, Luqman Hakim Shamsuddin, diklaim oleh media Negeri Jiran, Vokcetfc bakal segera merumput di Eropa.
Luqman Hakim Shamsuddin diketahui merupakan penyumbang satu gol Malaysia saat mengalahkan Timnas Indonesia U-18 di semifinal Piala AFF U-18 2019 lalu. Saat itu, Bagus Kahfi dan kawan-kawan harus takluk dengan skor 3-4 dari Malaysia.
Karena ketajamannya di lini depan, Luqman Hakim diminati oleh salah satu klub Liga Belgia bernama KV Kortrijik. Dalam artikelnya, Vocketfc, menjeaskan kalau Luqman ingin fokus bersama tim kedua Selangor sebelum terbang ke Eropa.
"Luqman Hakim Shamsuddin mau memberikan fokus sepenuhnya bersama Selangor 2 dalam persaingan Liga Premier 2020 sebelum terbang ke Eropa. Pemain muda itu berlatih di Cardiff City sebelum ke Belgia untuk menyertai kelab KV Kortrijik," tulis Vocketfc.
Luqman Hakim sempat menjelaskan kalau kendala terbesar dirinya adalah adanya pandemi virus corona yang membuat agenda Liga Malaysia berantakan.
Ia berharap pandemi virus corona segera berakhir dan ia dapat menyelesaikan kompetisi kasta kedua Liga Malaysia. Setelah itu, baru ia akan terbang ke Belgia dan memperkuat KV Kortrijik.
"Kami belum tahu apakah wabah akan pulih dan jika Liga Malaysia dapat terhubung kembali, saya bisa melanjutkan dulu karena kami tidak yakin bagaimana keadaannya," kata Luqman.
"Dan begitu semuanya kembali pada tempatnya, dan rencana saya untuk terbang kembali ke Eropa berjalan dengan baik, setidaknya momentum saya tidak akan terpengaruh di sana," ucapnya menambahkan.