INDOSPORT.COM – Alexis Sanchez menghadapi ketidakpastian akan masa depannya setelah Inter Milan dan Manchester United enggan menampungnya musim depan.
Alexis Sanchez menghabiskan satu musim sebagai pemain pinjaman Inter Milan dari Manchester United pada musim panas lalu. Akan tetapi, penyerang berkebangsaan Chile itu gagal tampil mengesankan untuk Inter Milan.
Dilansir dari Sport Mirror, performa Sanchez yang kurang apik itu menyebabkab Inter Milan enggan merealisasikan klausul permanen sang pemain pada musim panas ini.
Sementara itu, Manchester United juga tidak mau menerima kembali Sanchez. Klub Liga Inggris itu bahkan sudah siap membayar penalti untuk memutus kontrak sang pemain yang masih tersisa 2 tahun lagi.
Terlebih, pelatih Man United Ole Gunnar Solskjaer tidak ingin kehadiran Sanchez merusak tatanan skuat utama yang telah tampil impresif. Mereka kini mencatat 11 pertandingan tak terkalahkan di semua kompetisi sebelum musim ditangguhkan karena pandemi virus corona.
Situasi ini bisa membuat Sanchez kehilangan tempatnya di kancah sepak bola Eropa. Bila Sanchez tetap kembali ke Old Trafford, bukan tidak mungkin dia hanya jadi pemanis di tim Man United cadangan.
Seandainya Sanchez benar-benar didepak Man United, hanya ada dua kemungkinan yang terjadi pada nasibnya, yakni antara berlabuh ke LaLiga Spanyol atau bergabung dengan klub Major League Soccer.
Sebagai pemain transfer termahal Man United, Sanchez gagal mengurangi kesuksesannya saat masih bermain untuk Arsenal. Dia mencetak lima dari 45 pertandingan untuk Setan Merah sebelum dipinjamkan ke Inter.
Hal yang sama juga terjadi saat dia bermain untuk Inter Milan. Pemain 31 tahun itu hanya mencetak satu gol dalam 16 pertandingan untuk Nerazurri.
Jadi, total dia mencetak enam gol dalam 61 laga untuk kedua klub sejak beralih dari Arsenal pada 2018 silam.