INDOSPORT.COM - Kiper asal Polandia yang kini membela Juventus, Wojciech Szczesny, mengenang momen dirinya meninggalkan Arsenal karena kesalahannya merokok di kamar ganti.
Melansir dari laman Football Italia, pemain berusia 30 tahun ini pernah melakukan hal kontroversial, yakni merokok pasca pertandingan yang dilewati The Gunners. Kala itu, Szczesny merokok di kamar ganti usai Arsenal mengalami kekalahan.
Akibat kebiasaan merokoknya tersebut, nama Wojciech Szczesny terpinggirkan dari skuat Arsenal. Dan membuatnya hengkang ke Italia sebelum akhirnya bergabung dengan Juventus.
"Kembali pada waktu saya sering merokok dan bos (Arsene Wenger) mengetahui hal itu. Dia tak ingin seseorang merokok di kamar ganit. Karena emosi yang hadir di pertandingan, saya memiliki sebatang rokok pasca pertandingan.
"Saya pergi ke sudut kamar mandi, jadi itu ada di ujung kamar ganti dan tak ada orang yang tahu, lalu saya nyalakan sebatang rokok. Seseorang kemudian melihatku dan melaporkannya ke bos," ujar Szczesny.
Akibat tindakannya tersebut, pelatihn Arsenal kala itu memarahinya dan menyingkirkannya dari skuat. Terlebih setelah Wojciech Szczesny terpinggirkan, The Gunners mulai tampil apik dan membuat dirinya mulai kehilangan tempat di klub asal London Utara tersebut.
"Saya bertemu dengan bos beberapa hari kemudian, ia menanyaiku benar atau tidak saya merokok dan saya menjawab iya. Dia (Wenger) mendendaku dan meminggirkanku," pungkasnya.