INDOSPORT.COM – Manchester United telah merampungkan proses transfer mereka dan sudah resmi mendapatkan wonderkid Sunderland, Joe Hugill.
Kedatangan Hugill adalah bagian dari proyek Man United membangun generasi baru mereka dengan mengumpulkan pemain-pemain bertalenta besar yang berasal dari seluruh penjuru dunia dan terutama dari daerah sekitaran Inggris Raya.
Kepastian merapatnya Hugill ke Old Trafford membuatnya akan bergabung bersama deretan wonderkid yang berhasil dibajak oleh Man United sebelumnya.
Kenapa dibajak? Karena rata-rata mereka didatangkan dalam usia yang masih sangat muda, beberapa di antara mereka bahkan diketahui baru saja diorbitkan di tim U-18 oleh klub mereka sebelumnya.
Bomber belia berusia 16 tahun itu didatangkan oleh Man United dengan banderol sebesar 300 ribu poundsterling (5,5 miliar rupiah), seperti dilansir dari The Guardian.
Harga yang tergolong miring, mengingat semusim sebelumnya mereka harus merogoh kocek senilai 9 juta poundsterling (166,5 miliar rupiah) untuk mendatangkan salah satu nama bintang muda masa depan Prancis dari AS Monaco, Hannibal Mejbri.
Kedatangan Hugill semakin menegaskan proyek besar yang sedang dijalani oleh Man United. Selama beberapa musim terakhir ini, tim pemandu bakat Man United diketahui melakukan perombakan secara drastis pada pola pencarian bakat mereka.
Alih-alih berhati-hati dalam memboyong pemain yang terhitung masih hijau ini, Man United secara berani mau mengambil resiko memboyong mereka dengan banderol yang lumayan. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari lonjakan harga pemain yang diprediksi bakal semakin gila-gilaan di masa depan.
Bahkan sejak musim lalu, para pemandu bakat Man United telah mendapatkan instruksi untuk mencari para calon bintang kelas dunia yang berlaga di Prancis dan Spanyol.
Selain Hugill dan Mejbri, Man United juga diketahui berhasil membajak bomber berpaspor Belanda, Dillon Hoogewerf dari akademi Ajax Amsterdam pada musim panas tahun lalu. Dillon juga diketahui baru saja meneken kontrak profesional denga Man United.
Mereka juga santer dikabarkan bakal segera merampungkan proses transfer wonderkid Birmingham, Jude Bellingham. Kabarnya, Man United harus rela kehilangan 30 juta poundsterling (sekitar 555 miliar rupiah) demi memboyong salah satu gelandang muda terbaik asal Inggris tersebut.