INDOSPORT.COM - Liga Inggris menyatakan para penggemar tidak bisa menyaksikan tim idola mereka beraksi di lapangan hingga setahun ke depan.
Beberapa waktu yang lalu, sejumlah klub Liga Inggris telah menggelar pertemuan untuk membahas soal Proyek Restart terkait dengan wacana akan diguliran lagi kompetisi musim ini.
Hasilnya, sebanyak 20 klub telah sepakat untuk melanjutkan latihan dengan menerapkan protokol medis. Sesi latihan ini digelar untuk mempersiapkan kondisi fisik para pemain.
Diharapkan Liga Inggris dapat mulai bergulir pada akhir Juni mendatang, sehingga seluruh rangkaian pertandingan musim ini akan rampung pada pertengahan Agustus.
Melihat Bundesliga yang sukses digelar pada pekan ini, membuat rencana untuk kembali melanjutkan Liga Inggris menjadi semakin matang.
Namun, meskipun rencana itu benar-benar terwujud, Liga Inggris harus digelar tanpa penonton. Hal itu disampaikan oleh penasihat medis liga, Mark Gillett.
"Saya tergabung dalam kelompok DCMS (Asosiasi kesehatan Inggris) dan mendapat masukan medis yang sangat bagus dari Departemen kesehatan Inggris. mendapat masukan medis yang sangat bagus dari Departemen kesehatan Inggris," ujar Mark Gillett dilansir dari The Guardian.
Dari masukkan tersebut, Liga Inggris akan digelar tanpa penonton setidaknya hingga 12 bulan ke depan.