Liga Italia

Mino Raiola Jadi Kunci AC Milan Dapatkan Pengganti Ibrahimovic

Senin, 25 Mei 2020 16:51 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Usaha AC Milan dalam mendapatkan striker PSV Eindhoven, Donyell Malen untuk jadi pengganti Zlatan Ibrahimovic bergantung pada sosok sang agen, Mino Raiola.

Nasib Zlatan Ibrahimovic di AC Milan saat ini memang sedang terkatung-katung. Kontraknya akan berakhir di akhir musim 2019/20 nanti, tapi pihak klub belum memberi penjelasan apapun. 

Bahkan beberapa media di Italia memprediksi Ibrahimovic positif akan hengkang dari San Siro. Hal ini dikarenakan AC Milan sudah mulai berburu striker untuk menggantikan mantan pemain Inter Milan itu.

Dilansir dari Calciomercato, AC Milan berencana mendatangkan striker PSV Eindhoven, Donyell Malen pada bursa transfer musim panas mendatang. Namun Rossoneri harus bersaing dengan rivalnya di Serie A, Juventus. 

Asa Milan untuk mendatangkan Malen sedikit terbuka lebih lebar karena hubungan baik pihak klub dengan agen sang pemain, Mino Raiola. Sebagai seorang 'super agen', Raiola punya banyak klien yang berseragam Merah-Hitam seperti, Zlatan Ibrahimovic, Gianluigi Donnarumma, Alessio Romagnoli, dan Giacomo Bonaventura.

Berharap pada hubungan tersebut, AC Milan memiliki peluang lebih besar daripada Juventus untuk mendapatkan tanda tangan Malen. PSV juga punya pemain pinjaman dari AC Milan, Ricardo Rodriguez yang mungkin bisa masuk dalam proposal penawaran jika mereka berminat untuk mempermanenkannya.

Donyell Malen memang sedang jadi buah bibir di Eredivisi karena penampilannya yang memukau. Pemain berusia 21 tahun itu berhasil mencetak 17 gol dalam 25 pertandingan di musim ini sebelum kompetisi ditangguhkan karena pandemi virus corona.