INDOSPORT.COM - Jelang pembukaan bursa transfer musim panas nanti, Barcelona memberikan penawaran menggiurkan demi menggaet Lautaro Martinez dari Inter Milan. Tak ayal, hal tersebut membuat kubu La Beneamata turut memberikan respons.
Kebutuhan Barcelona untuk punya striker berkualitas kian tinggi setelah Ousmane Dembele dan Antoine Griezmann mengalami masalah cedera. Walaupun telah mendatangkan Martin Braithwaite dari Leganes, Blaugrana masih merasa belum cukup untuk di lini depan.
Martinez pun mulai dilirik oleh Barcelona usai catatkan statistik apik 16 gol dan empat assists sepanjang musim ini. Ditandemkan dengan Romelu Lukaku di Inter Milan, sosok striker berusia 22 tahun ini jadi andalan utama Antonio Conte.
Berasal dari Argentina kian membuat Barcelona percaya jika Martinez merupakan tandem mutakhir untuk Lionel Messi. Sayang, meskipun punya prospek cerah tinggi, klausal pelepasan kontrak Inter Milan yang mencapai 111 juta euro (kurang lebih Rp1,7 triliun) jadi biang keladi masalah Barcelona saat ini.
Apalagi saat ini Barcelona sedang mengalami masalah krisis finansial sehingga akan kesulitan untuk mendapat dana segar imbas virus Corona. Mereka pun mengakali hal tersebut dengan penawaran beberapa pemain beserta uang kontan agar Inter Milan mau melepas Martinez.
Tawaran berupa uang 50 juta euro (kurang lebih Rp812 miliar) beserta opsi pemain di antaranya Arturo Vidal dan Junior Firpo tengah disodorkan Barcelona pada bursa transfer lanjutan nanti. Akan tetapi, seperti dilansir laman berita Forbes, tawaran menggiurkan ini malah ditolak mentah-mentah Inter Milan.
Alasan Inter Milan enggan untuk lepas Martinez tak lepas akan kebutuhan mereka di garis depan, apalagi mereka sudah tak mau menerima Mauro Icardi yang kini berpotensi jadi pemain tetap PSG. Tak ayal skuat asuhan Antonio Conte berharap ada striker Barcelona yang masuk dalam bagian kesepakatan.
Meski alami penolakan, Barcelona dilaporkan tak menyerah untuk dapatkan jasa Martinez dari Inter Milan. Konon kabarnya Catalan kini bakal menawarkan kesepakatan gila dengan pengorbanan lima pemainnya pada bursa transfer lanjutan.