Bola Internasional

Laga Tanpa Penonton, Suporter FC Porto Nekat Panjat Atap Stadion

Jumat, 12 Juni 2020 02:17 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Prio Hari Kristanto
© jvuentusnews24.com
Ada pemandangan unik yang terjadi dalam laga lanjutan Liga Portugal yang mempertemukan Porto dan Maritimo yang digelar di Estadio do Dragao, Kamis (11/06/20). Copyright: © jvuentusnews24.com
Ada pemandangan unik yang terjadi dalam laga lanjutan Liga Portugal yang mempertemukan Porto dan Maritimo yang digelar di Estadio do Dragao, Kamis (11/06/20).

INDOSPORT.COM – Ada pemandangan unik yang terjadi dalam laga lanjutan Liga Portugal yang mempertemukan FC Porto dan Maritimo yang digelar di Estadio do Dragao, Kamis (11/06/20) dini hari WIB.

Pemandangan unik tersebut adalah sekumpulan suporter yang dengan nekat memilih untuk memanjat atap Stadion Dragao setelah Liga Portugal melarang kehadiran penonton di dalam stadion.

Suporter yang diketahui merupakan suporter Porto tersebut dilaporkan memberikan dukungan untuk tim kesayangannya tersebut dari tempat yang tak wajar. Mereka dikabarkan memberi semangat dan melakukan koreografi sambil menyalakan flare di atap Estadio do Dragao.

Dilansir dari The Sun, puncaknya dari pesta para suporter tersebut terjadi kala Jesus Manuel Corona berhasil mencetak satu-satunya gol yang terjadi dalam laga tersebut ke gawang Maritimo pada menit ke-6. Sekumpulan suporter yang ada di atas stadion tersebut lantas terlihat saling bersorak dan merayakan keberhasilan Porto.

Aksi nekat seperti ini tentu sangat berbahaya. Suporter pun diimbau agar bisa beradaptasi dengan sepak bola di tengah pandemi dan mencoba agar tidak melakukan aksi nekat dan berbahaya.

Para suporter diharapkan dapat tunduk pada aturan yang berlaku untuk tidak datang ke stadion. Mereka bisa tetap memberikan dukungan kepada klub kesayangan mereka dengan cara lain yang tidak berbahaya dan membahayakan orang lain.

Laga tersebut berhasil dimenangkan oleh FC Porto dengan skor 1-0. Mereka saat ini berada di puncak klasemen sementara Liga Portugal dengan raihan 63 poin, terpaut dua poin dari rival abadi mereka, Benfica, yang berada di posisi kedua.