INDOSPORT.COM - Tak adanya keseriusan dari Real Madrid kini membuat Mino Raiola menawarkan gelandang Manchester United, Paul Pogba, ke Barcelona jelang bergulirnya lagi bursa transfer pemain musim panas lanjutan.
Manchester United diwakili oleh Ole Gunnar Solskjaer sejatinya pernah menyampaikan bahwa gelandang Timnas Prancis itu tetap akan masuk skuat utamanya. Alasan tersebut tidak lepas dari kegirangan pelatih asal Norwegia itu kala andalkan formasi yang didominasi para pemain tengah.
Berjanji akan menandemkan bintangnya itu dengan Bruno Fernandes, Manchester United sukses menggertak Real Madrid agar mengurungkan niat mereka untuk mengincar Pogba. Padahal, godaan kini tengah menghampiri Setan Merah jelang dibukanya bursa transfer pemain nanti.
Ada nama seperti Wilfried Ndidi (Leicester City), Jadon Sancho (Borussia Dortmund), dan Jack Grealish (Aston Villa) yang akan dibeli dengan penjualan dari Pogba.
Merasa kliennya tak miliki masa depan cerah di Manchester United dan kecewa dengan Real Madrid, Raiola pun bertindak sendiri dengan cara mengontak Barcelona.
Dilansir laman berita Don Balon, langkah berani Raiola ini langsung disambut baik oleh Josep Maria Bartomeu selaku presiden Barcelona. Apalagi saat ini Pogba menjadi pemain paling berharga asetelah jadi buruan sejak lama pelatih tim rival, Zinedine Zidane.
Tentunya mendapat Paul Pogba bisa diibaratkan keuntungan ganda, Real Madrid gagal membangun pondasi kekuatan di lini tengah mereka, sementara Barcelona pastikan diri bisa memiliki tambahan amunisi besar. Meski terkesan unggul berkat Raiola, Blaugrana tetap tak bisa menyembunyikan fakta bahwa mereka tak punya biaya.
Menurut pemberitaan yang sama, hal ini pun akan disiasati oleh Barcelona dengan cara menawarkan beberapa bintangnya ke Manchester United pada bursa transfer pemain nanti. Sebagian nama yang masuk skema negosiasi demi Pogba ialah Arturo Vidal, Ivan Rakitic, Arthur Melo, dan Sergio Busquets.