Everton vs Liverpool: 3 Hal yang Buat The Reds Terjungkal di Goodison Park
Hal terakhir yang mungkin akan menyulitkan Liverpool untuk meraih kemenangan atas Everton, memang tak akan bisa diukur secara statistik.
Namun dengan nama besarnya yang dikenal sebagai klub yang selalu mendapatkan dukungan luar biasa dari suporter dalam setiap pertandingan, bukan hal mustahil jika kita nantinya melihat semangat anak asuh Jurgen Klopp akan jauh berkurang di laga Everton yang tanpa penonton di Goodison Park nanti.
Karena buat tim seperti Liverpool, dukungan suporter tak bisa ditampik lagi. Mereka sangat berperan besar dalam kesuksesan Liverpool. Semangat para pemain seakan bisa berlipat ganda setiap mendengar chant-chant yang dilantunkan oleh para Kopiters yang hadir langsung ke stadion, baik di laga kandang maupun tandang.
Maka dari itu, tanpa kehadiran para Kopites nanti, bukan hal yang mustahil bila para pemain Liverpool akan kehilangan semangat luar biasanya. Apa lagi jika nantinya Everton benar-benar bisa menyulitkan mereka untuk mencetak gol hingga lebih dari pertengahan laga.
Jika itu terjadi, maka sangat mungkin pertandingan Everton vs Liverpool di pekan ke-30 Liga Inggris nanti akan berakhir dengan skor imbang tanpa gol seperti dua laga sebelumnya di Goodison Park.