INDOSPORT.COM - Berhasil tampil gemilang dalam beberapa laga terakir, apakah Bruno Fernandes menjadi pemain ‘nomor 7’ Manchester United yang lama hilang?
Manchester United sendiri memang sukses mencatatkan raihan impresif sejak liga kembali bergulir pasca Corona. Bahkan jika dilihat lebih jauh, The Red Devils mampu tampil tak terkalahkan selama enam bulan.
Tercatat Manchester United terakhir kali menelan kekalahan pada 22 Januari 2020 silam, saat kalah 0-2 dari Burnley dalam laga tandang pekan ke-24 Liga Inggris.
Namun setelah itu, Manchester United tampil tidak terkalahkan dalam 14 pertandingan di semua ajang mulai dari Liga Inggris, Piala FA, hingga Liga Europa.
Bahkan di ajang Liga Inggris, mereka mampu meraih tiga kemenangan beruntun atas Sheffield United, Brighton & Hove Albion, dan Bournemouth.
Teranyar, The Red Devils menang besar 5-2 dari Bournemouth yang membuat mereka naik ke peringkat keempat klasemen sementara Liga Inggris, menggeser Chelsea yang turun ke posisi kelima.
Tidak cuma raihan kemenangan yang impresif, Manchester United juga menorehkan catatan gol yang mengesankan. Dalam tiga laga terakhir di Liga Inggris misalnya, skuat arahan Ole Gunnar Solskjær ini mampu mencetak 11 gol atau minimal tiga gol dalam satu laga.
Selain jeniusnya taktik Ole Gunnar Solskjær, penyebab gemilangnya penampilan Manchester United dalam beberapa terakhir adalah kehadiran Bruno Fernandes sebagai jendral lapangan tengah The Red Devils.
Disebutkan sejak kedatangan Bruno Fernandes ke Manchester United bulan Februari lalu, skuad Setan Merah belum pernah lagi merasakan kekalahan.
Bahkan dalam 14 laga, mantan pemain Sporting Lisbon ini berhasil terlibat dalam 13 gol Manchester United, dengan rincian 7 gol dan 6 assist.
Berbekal catatan tersebut, Bruno Fernandes pun kerap dianggap sebagai pemain nomor 7 Manchester United yang sempat hilang dalam beberapa dekade terakhir.