INDOSPORT.COM – Krisis internal dan kemelut di tubuh Barcelona yang membuat Lionel Messi dikabarkan bakal segera meninggalkan Camp Nou dibantah oleh Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu.
Bartomeu secara tegas menyatakan jika Lionel Messi bakal mengakhiri karir sepakbola profesionalnya di Barcelona, menepis kabar yang menyebutkan jika megabintang Argentina tersebut menolak sodoran kontrak yang diberikan oleh pihak manajemen.
Santer dirumorkan jika Messi telah menolak perpanjangan kontral yang disodorkan oleh Barcelona. Kontrak Messi bersama Barcelona sendiri akan habis tahun depan.
“Messi mengatakan jika dirinya akan mengahiri perjalanan panjang karir sepakbola profesionalnya di Barcelona,” ujar Bartomeu ketika diwawancarai oleh Movistar usai Barcelona membantai Villarreal dengan skor 4-1.
Orang nomor satu di Barcelona tersebut menambahkan jika dirinya tak perlu menjelaskan lebih lanjut mengenai detil masa depan Messi di Barcelona. Namun yang jelas, pemain berusia 33 tahun tersebut telah menyatakan ingin bertahan dan gantung sepatu di Camp Nou.
Messi sendiri terakhir kali menandatangani perpanjangan kontrak bersama Barcelona pada tahun 2017 lalu dan saat ini dirinya beberapa kali menyatakan kekecewaannya pada manajemen Barcelona. Hal yang membuat rumor tentang kepergian dirinya semakin berhembus kencang.
Apalagi saat ini Barcelona terancam bakal kehilangan kesempatan untuk menjuarai LaLiga Spanyol setelah rentetan penampilan buruk mereka membuat Real Madrid bisa dengan mudah mengkudeta mereka di puncak klasemen.
Hal yang membuat Messi kemungkinan besar menjadi semakin jengah dan bisa saja meninggalkan Barcelona usai kontraknya habis tahun 2021 mendatang.