INDOSPORT.COM – Chelsea sudah menyelesaikan pertandingan Liga Inggris pekan ke-34 Liga Inggris melawan Crystal Palace, Rabu (08/07/20) dini hari WIB.
Bermain di Stadion Sellhurst Park, markas Crystal Palace, Chelsea mendapatkan perlawanan yang sangat serius. Tim tuan rumah secara mengejutkan tampil agresif sejak awal laga.
Bagaimana tidak, Crystal Palace melalui James McArthur berhasil mengancam gawang Chelsea ketika pertandingan baru berjalan dua menit.
Sayangnya, percobaan McArthur masih belum bisa membuka keran gol tim tuan rumah. Mereka justru harus kebobolan pada menit ke-8 melalui gol Olivier Giroud.
Memanfaatkan operan Willian, Giroud berhasil membuat Chelsea unggul 1-0. Keunggulan ini pun dimaksimalkan anak asuh Frank Lampard untuk mendominasi pertandingan.
The Blues bahkan berhasil menggandakan keunggulan menjadi 2-0 dari tim tuan rumah. Kali ini giliran Christian Pulisic yang mencatatkan namanya di papan skor.
Crystal Palace sendiri berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 1-2 pada menit ke-34. Wilfried Zaha menjadi aktor dalam gol pertama tim tuan rumah di pertandingan Liga Inggris ini.
Kedua tim pun masih melancarkan serangan di paruh pertama ini. Sayangnya, sejumlah usaha mereka belum membuahkan hasil. Skor 2-1 untuk Chelsea pun bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Crystal Palace dan Chelsea sama-sama berusaha keras mencuri gol tambahan. Namun percobaan mereka di awal interval kedua ini tak mampu membuahkan hasil.
Barulah pada menit ke-71 Chelsea mampu mengubah skor menjadi 3-1 lewat aksi Tammy Abraham. Ia mampu memanfaatkan umpan terobosan Ruben Loftus-Cheek.
Beberapa menit berselang, Crystal Palace mampu memperkecil ketinggalan menjadi 2-3. Memanfaatkan umpan Patrick van Aanholt, Christian Benteke sukses mencetak gol.
Hingga pertandingan berakhir, skor 3-2 untuk tim tamu tak mengalami perubahan. Hasil ini membuat Chelsea merangsek naik ke posisi 3 klasemen sementara Liga Inggris.