Liga Spanyol

Rekap Hasil Pertandingan LaLiga Spanyol: Barcelona dan Atletico Tersenyum

Minggu, 12 Juli 2020 05:26 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© INDOSPORT
Kompetisi LaLiga Spanyol telah memainkan pertandingan pekan ke-36 pada Minggu (12/07/20) dini hari WIB. Copyright: © INDOSPORT
Kompetisi LaLiga Spanyol telah memainkan pertandingan pekan ke-36 pada Minggu (12/07/20) dini hari WIB.

INDOSPORT.COM – Kompetisi LaLiga Spanyol telah memainkan pertandingan pekan ke-36 pada Minggu (12/07/20) dini hari WIB. Berikut rekap hasil pertandingannya.

Pada malam tadi ada tiga pertandingan yang memanjakan para pecinta sepak bola Spanyol, dimana ada dua tim papan atas yang ambil bagian dalam laga tersebut.

Kedua tim papan atas LaLiga Spanyol tersebut adalah Atletico Madrid dan Barcelona. Keduanya pun mampu tersenyum setelah menyelesaikan laga dengan kemenangan.

Memiliki ambisi untuk mendekati Real Madrid, Barcelona tampil dengan kekuatan penuhnya pada laga yang berlangsung di markas Valladolid ini.

Hal itu terbukti ketika Blaugrana langsung mengancam gawang tim tuan rumah ketika pertandingan baru berjalan satu menit. Sayangnya, usaha Lionel Messi masih gagal.

Percobaan Barcelona baru berhasil ketika laga memasuki menit ke-15. Arturo Vidal sukses mengubah skor menjadi 1-0 setelah memanfaatkan operan Messi.

Sementara itu, Los Rojiblancos nyatanya memiliki misi tersendiri pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Wanda Metropolitano ini.

Ya, anak asuh Diego Simeone menginginkan hasil maksimal. Mengingat, mereka ingin mempertahnkan posisi tiga besarnya di klasemen sementara LaLiga Spanyol.

Atletico Madrid baru bisa mencetak gol ketika pertandingan memasuki menit ke-76. Meski bermain 10 pemain, mereka sukses mengubah skor menjadi 1-0 lewat aksi Diego Costa.

Keunggulang 1-0 Atletico Madrid atas Real Betis ini pun bertahan hingga laga usai. Los Rojiblancos pun sukses mempertahankan posisi tiga besarnya di LaLiga Spanyol.