INDOSPORT.COM - Penjaga gawang Persib Bandung, Muhammad Natshir, mengaku kondisi cedera patah tulang fibula dan tibia yang dialaminya sejak tahun lalu kini sudah berangsur pulih.
Menurut kiper yang akrab disapa Deden ini, salah satu faktor yang membuatnya tetap semangat melalui proses pemulihan cedera yakni adanya dukungan dari berbagai pihak, mulai dari keluarga hingga Bobotoh.
Oleh karena itu, Deden termotivasi untuk menjalankan seluruh tahapan pemulihan dengan maksimal, agar bisa pulih 100 persen dan dapat beraktivitas kembali seperti sebelumnya di bawah mistar gawang Persib.
Sebagai informasi, cedera patah tulang fibula dan tibia Deden, didapat saat pertandingan tandang kompetisi Liga 1 2019, menghadapi Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, 10 Juli 2019.
Saat itu, Deden berbenturan dengan pemain Persija, Bruno Matos, ketika pertandingan memasuki menit 30. Cedera tersebut, membuatnya tidak bisa melanjutkan pertandingan dan langsung di bawa ke salah satu rumah sakit di Jakarta untuk menjalani perawatan.
"Yang pastinya istri, keluarga, teman-teman, orang-orang yang selalu support saya di media sosial tanpa henti, pastinya juga Bobotoh, rekan-rekan tim, banyak lah orang yang sayang dengan saya," kata Deden.
"Banyak yang dukung, doakan, apalagi teman-teman di Persib seperti official selalu support, selalu menanya kabar," ucap Deden menambahkan.
Deden tak menampik ada rasa jenuh saat melalui proses pemulihan, karena biasanya beraktivitas bersama tim, namun dalam satu tahun terakhir hanya menjalankan program untuk memulihkan kondisi.
Meski begitu, dukungan yang diberikan orang-orang tedekatnya dan tim Persib, membuatnya semakin termotivasi untuk melalui proses pemulihan dengan baik.
"Kalau keluarga ketika mau pergi terapi, fitness, gym, selalu kasih semangat. Biar selalu ada motivasi. Hal normal saat cedera seperti ini kadang kita merasa bosan, tapi semaksimal mungkin saya harus jaga motivasi itu," jelas Deden.
Sementara itu, porses pemulihan yang dijalaninya membuat Deden tidak masuk dalam daftar pemain Persib yang berlaga kompetisi Liga 1 2020. Maka dari itu, tim Maung Bandung mendatangkan Teja Paku Alam untuk menambah posisi penjaga gawang.