INDOSPORT.COM - Calon pelatih sepak bola AC Milan, Ralf Rangnick, kabarnya ingin secepatnya mendatangkan pemain ini untuk jadi pemimpin lini penyerangan raksasa Serie A Liga Italia tersebut.
Ralf Rangnick semakin santer dikaitkan dengan AC Milan. Karena, ada kabar bahwa dirinya sudah setuju untuk jadi pelatih Rossoneri mulai musim depan menggantikan Stefano Pioli. Bahkan, Rangnick juga punya kuasa untuk perekrutan pemain.
Karena hal tersebut, ia pun langsung membuat daftar nama-nama pemain yang wajib diperjuangkan AC Milan di bursa transfer musim panas 2020, termasuk pemain yang bakal jadi bosnya lini serang klub tersebut.
Melansir dari laman portal berita olahraga Football Italia, Rangnick dikabarkan meminta calon klubnya untuk memperjuangkan striker AS Roma, Patrik Schick. Schick sendiri saat ini sedang dipinjamkan ke klub Jerman yang bernama Red Bull Leipzig.
Rangnick memang merupakan mantan pelatih RB Leipzig dan ia juga yang telah mendatangkan Schick dari AS Roma pada bursa transfer musim panas 2019 yang lalu. Sehingga, tidak heran bila Rangnick sudah mengetahui kemampuan pemain dan ingin merekrutnya lagi di San Siro.
Football Italia menginformasikan bahwa Schick-lah yang bakal jadi bos atau pemimpin untuk lini serang Rossoneri. Kenapa harus Schick dan bukan Ante Rebic yang sudah membela Milan? Karena Schick punya pengalaman di Serie A Liga Italia lebih banyak ketimbang Rebic.
Sementara Zlatan Ibrahimovic sendiri kabarnya sudah makin tidak betah berlama-lama di San Siro. Setelah laga Napoli vs AC Milan di San Paolo yang berakhir dengan skor 2-2, ia dikabarkan mengamuk dan mengkritik rekan-rekan setimnya karena penampilan mereka yang kurang maksimal.
Ibrahimovic lantas dikaitkan dengan klub Serie B Liga Italia, AC Monza. Pihak Monza memang sudah beberapa kali menghubungi eks striker LA Galaxy tersebut. Kabar terakhir menginformasikan bahwa sang pemain sudah bersedia untuk gabung. Namun, ia masih menunggu sampai akhir musim.
Kembali ke Patrik Schick, RB Leipzig dikabarkan tidak akan memperpanjang masa pinjaman pemain tersebut. Sehingga, ia bakal pulang ke AS Roma di bursa transfer musim panas. Dengan situasi ini, maka Milan sangat berpeluang untuk merekrutnya.
Patrik Schick sendiri baru dipinjamkan dari AS Roma ke RB Leipzig pada 2 September 2019. Bersama klub sepak bola Liga Jerman tersebut, ia sukses mencetak 10 gol dan menyumbang tiga assists dari total 26 pertandingan yang ia jalani di semua kompetisi.