Liga Indonesia

Sejak Kecil Bek Bali United Sudah Kagumi Gede Sukadana

Minggu, 19 Juli 2020 08:31 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Lanjar Wiratri
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Bek Bali United, Agus Nova Wiantara, ternyata merupakan pengagum gelandang senior asal Pulau Dewata, I Gede Sukadana. Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Bek Bali United, Agus Nova Wiantara, ternyata merupakan pengagum gelandang senior asal Pulau Dewata, I Gede Sukadana.

INDOSPORT.COM - Bek Bali United, Agus Nova Wiantara, ternyata merupakan pengagum gelandang senior asal Pulau Dewata, I Gede Sukadana. Agus Nova sudah tahu kehebatan Sukadana sejak kecil main sepak bola di Lapangan Pegok, Sesetan, Denpasar.

Agus Nova merupakan salah satu bek tengah tangguh asal Bali. Mengawali karir bersama Perseden Denpasar, Agus Nova naik daun ketika berseragam Bali Devata. Dia mulai dapat panggilan Timnas Indonesia U-21 hingga U-23.

Lapangan Pegok jadi saksi perjalanan Agus Nova. Dia mulai belajar bermain sepak bola di lapangan ini, dengan gabung SSB Putra Pegok. Ternyata, di lapangan ini dia sering main bola dengan Gede Sukadana.

"Saya lihat skillnya memang bagus dari kecil. Saya pun ikut main sepak bola gawang sandal dengan dia. Dia bisa dari jadi kiper, gocek-gocek bola sampai depan," ucap Agus Nova di channel youtube Bali United.

Gede Sukadana naik daun ketika membela Persekabpas Pasuruan musim 2007/2008. Sebelum itu, dia sempat membela tim muda Perseden Denpasar. Agus Nova kemudian menyadari Sukadana merupakan pemain yang dilihatnya di Lapangan Pegok.

"Semakin besar, saya mengenal dia, ternyata, Oh ini yang kecil itu. Tapi memang dari kecil dia bandel sekali," lanjut Agus Nova.

Agus Nova kemudian bisa satu tim dengan Gede Sukadana pada 2015. Keduanya pulang kampung membela Bali United. Kebersamaan ini baru berakhir setelah Sukadana gabung Kalteng Putra pada 2019 lalu.