New York City FC Investigasi Dugaan David Villa Lakukan Aksi Bejat

Kamis, 23 Juli 2020 17:07 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Michael Stewart/Getty Images
Klub MLS, New York City FC, langsung menginvestigasi laporan yang menyebut eks pemainnya, David Villa, pernah melakukan pelecehan seksual. Copyright: © Michael Stewart/Getty Images
Klub MLS, New York City FC, langsung menginvestigasi laporan yang menyebut eks pemainnya, David Villa, pernah melakukan pelecehan seksual.

INDOSPORT.COM - Klub MLS, New York City FC, langsung menginvestigasi laporan yang menyebut eks pemainnya, David Villa, pernah melakukan pelecehan seksual.

Baru-baru ini, jagat twitter memang diramaikan dengan pengakuan wanita yang pernah menjadi karyawan di New York City FC dengan menggunakan nama akun Skyler B mengungkap aksi bejat dari David Villa.

Skyler B mengaku mendapatkan pelecehan seksual dari David Villa semasa berseragam New York City FC. Ia juga sempat melapor kepada atasannya di New York City FC tetapi malah dianggap sebagai lelucon belaka.

Dilansir dari Diaro AS, David Villa langsung membuat klarifikasi dengan mengecam tuduhan pelecehan seksual tersebut.. Eks bomber andalan Barcelona dan Timnas Spanyol itu menegaskan kalau tuduhan terebut sangat tidak benar.

Sementara itu, New York City FC lewat laman resminya menjelaskan kalau pihaknya bakal melakukan investigasi terhadap laporan dari mantan karyawannya. New York City tidak akan menolelir David Villa bila memang benar-benar terbukti bersalah melakukan aksi bejat.

"Klub Sepakbola Kota New York telah mengetahui tuduhan yang dibuat oleh mantan magang dengan melihat mereka di media sosial," tulis laman resmi klub.

"Kami menangani masalah ini dengan sangat serius dan tidak mentolerir pelecehan dalam bentuk apa pun di area mana pun di organisasi kami. Kami segera meluncurkan penyelidikan ke masalah ini," imbuhnya.

Diketahui, David Villa pertama kali berseragam New York City FC 2014 lalu. Setelah bermain selama 4 musim, ia menyusul Andres Iniesta ke klub Liga Jepang, Vissel Kobe pada 2019.

Hanya semusim berseragam Vissel Kobe, David Villa kemudian memutuskan untuk gantung sepatu tepatnya pada 1 Februari 2020 lalu.