INDOSPORT.COM - Posisi manajer Timnas Indonesia U-19 yang akan bermain di Piala Dunia U-20 2021 masih kosong. Lantas, apakah bos Borneo FC, Nabil Husein tertarik menempati kursi strategis tersebut?
Saat ini, jabatan tersebut ditempati sementara oleh ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan. Ia memimpin untuk sementara waktu sembari menunggu Keputusan Presiden (Keppres).
Iwan Bule (sapaan Iriawan) membuka kesempatan bagi siapa pun untuk menjadi manajer Timnas U-19, dengan catatan benar-benar serius dan fokus terutama di Piala Dunia U-20 tahun depan.
Beberapa nama pun mulai mencuat di media sosial, sesuai pilihan pendukung Timnas Indonesia. Ada nama Bambang Pamungkas, Ratu Tisha hingga Nabil Husein yang dianggap layak menjadi manajer Timnas U-19 karena punya segudang pengalaman di sepak bola Indonesia.
Terkait hal itu, Nabil Husein pun angkat bicara. Ia tak menampik tertarik dengan posisi tersebut, namun sekarang dirinya masih fokus terhadap Borneo FC.
"Terima kasih karena masyarakat Indonesia banyak mendukung saya. Saya apresiasi itu. Jika memang serius, mungkin bisa saya pikirkan dengan baik," katanya.
"Tapi untuk saat ini, saya masih berkomitmen untuk membesarkan Borneo FC, klub kebanggaan orang Samarinda," imbuh Nabil.
Sebelumnya, Nabil Husein pernah mengatakan mau menjadi manajer Timnas Indonesia, apabila pelatihnya adalah Mario Gomez yang pernah menangani Borneo FC. Ia mengaku cocok bekerja sama dengan eks asisten pelatih Inter Milan itu.