INDOSPORT.COM – Jesse Lingard dan Anthony Martial mencatat rekor usai Manchester United mengalahkan LASK 2-1 di babak 16 besar Liga Europa, Kamis (06/08/20) dini hari WIB.
Manchester United melanjutkan perjalanan mereka di Liga Europa musim ini dengan menjamu LASK di leg kedua babak 16 besar, Kamis (06/08/20) dini hari WIB. Menghadapi pertandingan ini, Setan Merah punya modal besar karena sudah menang besar 5-0 di leg pertama Maret lalu.
Akibatnya, manajer Ole Gunnar Solskjaer pun menyimpan sejumlah pemain terbaiknya, termasuk trio Anthony Martial, Mason Greenwood, dan Marcus Rashford.
MU sempat tertinggal lebih dulu setelah Philipp Wiesinger mencetak gol dari luar kotak penalti di menit ke-55. Namun, Jesse Lingard membalas hanya dua menit kemudian, hasil dari assist Juan Mata.
Kemudian, di menit ke-88 atau 4 menit setelah masuk menggantikan Daniel James, Anthony Martial membawa MU berbalik unggul. Gol ini lagi-lagi merupakan hasil kreasi gelandang senior Juan Mata.
Dengan hasil ini, Manchester United pun menutup pertandingan dengan skor 2-1. Mereka pun melaju ke babak 16 besar dengan keunggulan agregat 7-1.
Sementara itu, sejumlah catatan menarik pun muncul di laga Liga Europa tersebut, termasuk yang melibatkan kedua pencetak gol Manchester United, yakni Jesse Lingard dan Anthony Martial.
Dilansir Opta, gol yang dicetak Jesse Lingard di menit ke-55 merupakan gol keduanya sepanjang musim ini. Sebelumnya, ia juga mencetak gol saat MU mengalahkan Leicester City di pekan terakhir Liga Inggris 2019/2020 akhir pekan lalu.
Dengan gol ini, Jesse Lingard pun berhasil mencetak gol dalam dua pertandingan beruntun. Hal ini pun mengulang prestasi yang dicetaknya pada bulan Desember 2018 lalu.
Sementara itu, bagi Anthony Martial, gol penentu kemenangan Manchester United yang dicetaknya itu merupakan gol ke-23 yang ia ciptakan sepanjang musim ini. Angka ini terbilang istimewa, sebab menyamai koleksi gol yang ia ciptakan pada musim 2017/2018 plus musim 2018/2019 (11+12).
Tidak hanya itu, catatan 23 gol itu pun membuat dirinya menjadi pencetak gol terbanyak di kubu MU sepanjang musim ini.