INDOSPORT.COM - Setelah resmi meninggalkan Arema FC, pelatih asal Argentina yani Mario Gomez langsung menjadi rebutan klub dari Liga Malaysia.
Dilansir dari Vocket FC Malaysia, Mario Gomez memiliki peluang besar untuk kembali menjadi juru taktik di kompetisi kasta tertinggi Negeri Jiran.
Hal itu karena sudah ada beberapa klub Liga Super Malaysia 2020 yang mencoba menghubungi eks pelatih Persib Bandung tersebut.
"Beliau mengakui telah dihubungi oleh wakil dari Liga Malaysia yang menunjukkan tanda minat bagi mendapatkan khidmatnya. Bagaimanapun, sehingga kini perpindahan itu tidak menjadi kenyataan," tulis Vocketfc.
Diketahui, Mario Gomez terpaksa meninggalkan klub Liga 1 2020, Arema FC, karena tidak sepakat dengan keputusan manajemen.
Kebijakan manajemen Arema FC dalam renegosiasi kontrak menjadi faktor kuat sebagai penyebab Mario Gomez memilih untuk pamit.
Pasalnya, pemangkasan gaji hingga 50 persen dianggap hal yang berat dalam melanjutkan kompetisi Liga 1 2020 yang dijadwal kembali bergulir bulan depan.
Sementara itu, Mario Gomez memang tidak menutup kemungkinan akan pindah ke Malaysia. Pasalnya, kompetisi Malaysia bukanlah hal baru bagi pelatih berusia 63 tahun tersebut.
Mario Gomez tercatat pernah menukangi Johor Darul Ta’zim (JDT) pada 2015 hingga 2017 lalu. Kiprahnya selama dua musim juga luar biasa dengan berhasil membawa JDT juara dua kali Liga Malaysia, satu Piala FA, hingga Piala AFC.