Cedera Tak Masuk Akal Pesepakbola, Pemain Man United 'Tersengat Ubur-ubur' di Bali

Rabu, 12 Agustus 2020 05:07 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Getty Images
Chris Smalling, bek tengah Manchester United, pernah alami cedera di Bali. Copyright: © Getty Images
Chris Smalling, bek tengah Manchester United, pernah alami cedera di Bali.

INDOSPORT.COM - Beberapa cedera tak masuk akal yang dialami pesepak bola, ada yang disengat lebah, hingga injak pecahan beling. 

Baru-baru ini, pemain Barcelona, Frenkie De Jong mengalami cedera aneh. Gelandang Blaugrana itu menunjukkan tangannya yang bengkak saat timnya menang 3-1 atas Napoli di Liga Champions. 

Dilansir dari The Sun, cedera tersebut akibat sengatan lebah yang membuat tangannya bengkak. 

Nah, selain De Jong, rupanya beberapa pesepakbola lain juga pernah mengalami cedera tak masuk akal, baik di dalam maupun luar lapangan. 

Chris Smalling

Bek Manchester United, Chris Smalling alami cedera unik saat sedang berlibur di Bali. Ia dilaporkan tersengat ubur-ubur seusai berselancar. 

Namun, setelah diperiksa, ternyata dia pingsan karena terik matahari dan kepalanya terbentur.

Dave Beasant

Eks pemain Chelsea, Dave Beasant mengalami cedera kaki yang miris, namun jenaka. Ia menjatuhkan sebotol salad dressing di dapurnya. 

Botol tersebut akhirnya pecah dan Dave tanpa sadar menginjak pecahan beling itu. Kondisi tersebut membuat otot tendon jempol kakinya robek dan membuatnya absen dua bulan dari lapangan hijau.

David James

Mantan kiper Timnas Inggris, David James, pernah alami dua cedera unik.

Pertama, ia menderita sakit punggung sehingga harus absen bermain setelah berusaha mengambil remote control.

Di lain waktu, James mengalami luka ringan saat memancing ikan mas.