INDOSPORT.COM – Demi mendatangkan Kalidou Koulibaly, Manchester United disebut siap mengorbankan 3 pemain bintangnya di lini pertahanan.
Menurut laporan dari 90min, Manchester United akhirnya masuk dalam perburuan bek tangguh Napoli, Kalidou Koulibaly. Namun untuk mendapatkan Koulibaly, Manchester United perlu berusaha keras karena sang pemain lebih dulu dikaitkan dengan Liverpool dan PSG.
Awalnya, Napoli terlihat begitu teguh untuk mempertahankan pilar di lini pertahanannya, namun akhirnya mereka berubah pikiran. Napoli akhirnya luluh membiarkan Koulibaly hengkang karena ingin memberikan tempat pada bek Lille, Gabriel Magalhaes.
Meski Koulibaly telah diizinkan pergi oleh Napoli, tetap saja Manchester United terlihat bakal sulit untuk mendapatkan bek tangguh itu. Selain karena ada banyak pesaing, harga yang dipatok Napoli pun terbilang sangat mahal.
Akan tetapi, Manchester United mulai mendapatkan solusi atas masalah tersebut, yaitu dengan mengorbankan 3 pemain bintangnya. Manchester United, demi Koulibaly, tampak sudah siap untuk melego atau menjual secara permanen atas 3 pilar di lini pertahanan tim.
Mereka adalah Phil Jones, Chris Smalling, dan Marcus Rojo yang sangat ingin dikorbankan Manchester United demi kedatangan Koulibaly. Jones dikabarkan tengah menjadi rebutan dari West Ham United dan Newcastle United.
Cerita berbeda dialami Smalling yang mendapat banyak tawaran dari luar Inggris berkat penampilan impresifnya bersama AS Roma musim ini. Sedangkan Rojo yang sedang dipinjamkan ke Estudiantes, tampak akan dibuang di Amerika Latin.
Andai Koulibaly sukses didatangkan Manchester United, besar kemungkinan ia akan langsung menjadi tandem Harry Maguire di jantung lini pertahanan tim.