INDOSPORT.COM - Legenda Manchester United, Paul Ince, mengaku senang kini Romelu Lukaku mampu bangkit di Inter Milan setelah terpuruk bersama Jose Mourinho.
Lukaku memulai perjalanannya di sepak bola Italia setelah menyetejui kesepakatan transfer ke Nerazzurri pada Agustus 2019. Seperti mendapat angin segar, kepindahan tersebut pun membuat sang pemain bisa bisa bernapas lebih lega.
Paul Ince menilai, Lukaku telah mengambil keputusan tepat dengan hengkang dari Old Trafford, karena sebelumnya ia sempat menderita di skuat Jose Mourinho. Bintang asal Belgia tersebut diakuinya tampil lebih ganas setelah berseragam biru-hitam.
“Dia terlihat fit, di Manchester United dia seperti seseorang yang tak bisa berlari di lapangan. Dia terlihat berbeda, kita tahu dia bisa melakukan finis yang apik, tapi kali ini wow,” ucap Ince seperti diberitakan laman Daily Mail.
“Banyak pemain yang datang ke Inggris dan mengalami kesulitan. Lukaku tak seperti itu tapi saya merasa dia tak bahagia ketika ditangani Mourinho, karena jika Anda senang, Anda pasti bisa tampil bagus,” jelasnya lagi.
Jose Mourinho meninggalkan Manchester United pada Desember 2018 setelah rentetan hasil buruk Setan Merah di ajang Liga Inggris. Momen ini seolah jadi awal kebangkitan Romelu Lukaku yang masih terus mencari performa terbaiknya usai sang juru taktik pergi.
Hingga akhirnya, ia berhasil menemukan pelabuhan yang lebih nyaman ketimbang Manchester United. Tempat itu bernama Inter Milan.
Bersama Nerazzurri, Lukaku tak butuh waktu lama untuk menunjukkan sisi monsternya. Ia langsung mencetak gol saat melakoni laga debut di Serie A Liga Italia, yakni melawan Lecce pada 26 Agustus 2019.
Musim ini, pemain berusia 27 tahun tersebut kembali tampil cemerlang bersama klubnya sekarang. Ia melesatkan dua dari lima gol kemenangan Inter Milan saat menghadapi Shakhtar Donetsk di semifinal Liga Europa 2019-2020.
Lukaku pun berpeluang meraih trofi pertama bersama Nerazzurri jika mereka bisa mengandaskan Sevilla di partai final yang akan berlangsung pada Sabtu (22/08/20) pukul 02.00 dini hari WIB.