Bursa Transfer

Manfaatkan Cuci Gudang, Manchester United Bakal Borong 4 Pemain Barcelona

Selasa, 18 Agustus 2020 20:57 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© David Ramos/Getty Images
Manchester United siap memanfaatkan aksi cuci gudang yang dilakukan Barcelona, dengan mengincar empat pemain Blaugrana sekaligus di bursa transfer kali ini. Copyright: © David Ramos/Getty Images
Manchester United siap memanfaatkan aksi cuci gudang yang dilakukan Barcelona, dengan mengincar empat pemain Blaugrana sekaligus di bursa transfer kali ini.

INDOSPORT.COMManchester United siap memanfaatkan aksi cuci gudang yang dilakukan Barcelona, dengan mengincar empat pemain Blaugrana sekaligus di bursa transfer kali ini.

Barcelona melakukan langkah ekstrem dengan melakukan cuci gudang usai dipermalukan Bayern Munchen 2-8 di babak perempat final Liga Champions beberapa hari yang lalu. Nyaris seluruh pemain skuat utama akan dilepas jika mendapatkan penawaran yang cocok.

Tercatat hanya 4 pemain yang aman dan tidak dimasukkan ke dalam daftar jual yakni Lionel Messi, Marc-Andre ter Stegen, Clement Lenglet, dan Frenkie de Jong.

Situasi ini pun siap dimanfaatkan oleh raksasa Liga Inggris, Manchester United. Dilansir Diario Sport, Setan Merah mengincar empat pemain Blaugrana sekaligus di bursa transfer musim panas ini. Keempatnya adalah Ousmane Dembele, Ivan Rakitic, Arturo Vidal, dan Samuel Umtiti.

Ousmane Dembele diketahui dijadikan alternatif Manchester United bila mereka gagal memboyong Jadon Sancho dari Borussia Dortmund. United bahkan dikabarkan telah menjalin kontak dengan pemain asal Prancis itu.

Samuel Umtiti dilirik untuk menambal lini belakang. Meskipun terbilang rentan cedera, United tidak keberatan mendatangkannya jika bisa mendapatkan harga yang murah. Pengalamannya panjangnya pun dinilai bisa membantu para pemain belakang MU lainnya untuk menjadi lebih matang.

Sementara itu, duo gelandang Arturo Vidal dan Ivan Rakitic dirasa bisa menjadi alternatif untuk menambah kedalaman lini tengah Manchester United. Apalagi, keduanya juga sempat menjadi incaran Setan Merah di masa lalu.

Manchester United sendiri dinilai berpeluang besar mendatangkan keempat pemain itu. Pasalnya, mereka memberikan peluang bermain di level tertinggi usai memastikan diri lolos ke Liga Champions musim depan.

Selain itu, keempat pemain tersebut pun mulai kehilangan menit bermain bersama Barcelona. Samuel Umtiti kalah bersaing dengan Clement Lenglet, Ousmane Dembele tersingkir akibat kerap cedera, sementara Arturo Vidal dan Ivan Rakitic tergusur oleh Frenkie de Jong.

Manchester United sendiri hingga kini belum berhasil mendatangkan pemain baru di bursa transfer musim panas. Santer dikaitkan dengan Jadon Sancho dan Jack Grealish, kedua pemain tersebut tak kunjung resmi berlabuh ke Old Trafford karena berbagai kendala.