Liga Champions

Messi Murka, Bintang Muda Bayern Munchen Ciut Tak Jadi Tukar Jersey

Kamis, 20 Agustus 2020 11:12 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Lanjar Wiratri
© Getty Images
Bintang Muda Bayern Munchen, Alphonso Davies mengingat momen di mana Lionel Messi menjadi murka dan membuat dirinya ciut saat akan meminta bertukar seragam. Copyright: © Getty Images
Bintang Muda Bayern Munchen, Alphonso Davies mengingat momen di mana Lionel Messi menjadi murka dan membuat dirinya ciut saat akan meminta bertukar seragam.

INDOSPORT.COM – Bintang Muda Bayern Munchen, Alphonso Davies mengingat momen di mana Lionel Messi menjadi murka dan membuat dirinya ciut saat akan meminta bertukar seragam.

Davies menyatakan jika Messi menjadi murka usai Barcelona dipermalukan oleh Bayern Munchen dengan skor 8-2 pada laga perempatfinal Liga Champions kemarin, Sabtu (15/08/20).

Bek sayap eksplosif yang masih berusia 19 tahun itu sebenarnya ingin mengajak Messi bertukar seragam usai pertandingan selesai. Namun tak disangka, ternyata megabintang asal Argentina itu terlalu murka sehingga membuat Davies harus ciut nyali dan urung bertukar seragam dengan Messi.

“Saya meminta pada dirinya (Messi) untuk bertukar seragam usai pertandingan. Tetapi, hal tersebut tak jadi saya lakukan karena saya merasa dirinya terlalu murka dan kecewa untuk mau diajak bertukar seragam,” ujar Davies dilansir dari Mirror.

Pemain berdarah Kanada ini diketahui memang merupakan penggemar berat Messi. Dirinya telah berencana untuk bertukar seragam dengan idolanya itu tak peduli bagaimana hasil akhir pertandingan tersebut nantinya.

Namun ternyata Barcelona harus mengakhiri pertandingan dengan skor 8-2 yang benar-benar di luar nalar. Skor memalukan tersebut membuat Messi murka dan ingin sesegera mungkin cabut dari lapangan.

Davies sendiri merupakan salah satu pemain kunci Bayern Munchen sepanjang musim 2019/20 ini. Penampilan impresifnya membuat sektor kiri Bayern mustahil bisa ditembus, mengingat dirinya memiliki respons dan kecepatan yang sangat bagus.

Dirinya akan tampil di final Liga Champions kontra PSG yang akan digelar pada hari Senin (24/08/20) mendatang. Kemenangan dalam laga tersebut akan membuat mereka kembali meraih treble winner sejak terakhir kali mereka meraihnya pada tahun 2013 lalu.