Bursa Transfer

Turun Gunung, Carlo Ancelotti Bidik 1 Wonderkid Milik Chelsea

Selasa, 25 Agustus 2020 19:38 WIB
Editor: Coro Mountana
© Dan Istitene/Getty Images
Fikayo Tomori dan Neal Maupay berusaha untuk medapatkan bola. Copyright: © Dan Istitene/Getty Images
Fikayo Tomori dan Neal Maupay berusaha untuk medapatkan bola.

INDOSPORT.COM – Akhirnya pelatih Everton, Carlo Ancelotti turun gunung juga di bursa transfer dengan langsung membidik wonderkid Chelsea.

Menurut The Telegraph, wonderkid Chelsea yang dimaksud adalah seorang bek tengah bernama Fikayo Tomori. Everton memang saat ini masih belum juga mendatangkan pemain baru, tentu ini berbahaya mengingat klub lain seperti Chelsea dan Arsenal sudah jor-joran di bursa transfer.

Akan tetapi sepertinya Everton bisa tenang karena sang pelatih kawakan akhirnya mau turun gunung juga dan langsung meminta Fikayo Tomori. Kebetulan wonderkid Chelsea itu memang sedang dalam posisi sulit.

Hal itu terjadi tak lepas dari rencana kedatangan Malang Sarr dan Thiago Silva yang bakal membuat kesempatan bermain Fikayo Tomori bersama Chelsea bakal menipis. Sebagai pemain muda yang baru berusia 22 tahun, kesempatan bermain adalah hal yang sangat ia butuhkan.

Oleh karena itu, Ancelotti pun datang dengan opsi peminjaman Fikayo Tomori kepada Chelsea. Sebagai pelatih kenyang pengalaman, tentu Ancelotti tidaklah buta, Fikayo Tomori memang merupakan salah satu bek masa depan Timnas Inggris.

Setidaknya potensi itu sudah ditunjukan oleh Fikayo Tomori dalam 2 musim terakhir bersama Frank Lampard baik itu di Derby County maupun Chelsea. Salah satu penampilan terbaik Fikayo Tomori pada musim lalu terjadi saat Chelsea melawan Liverpool pada bulan September.

Ketika itu, Fikayo Tomori sukses mematikan pergerakan bintang Liverpool, Mohamed Salah yang sama sekali tak mampu melakukan satupun dribel sukses. Chelsea boleh kalah 1-2 dari Liverpool saat itu, tapi jika tanpa Fikayo Tomori, mungkin kekalahan lebih besar bakal terjadi.

Bahkan legenda Inggris, Rio Ferdinand sudah melabeli Fikayo Tomori sebagai talenta besar asal Inggris. Jadi, demi kebaikan akan perkembangan Fikayo Tomori yang butuh waktu bermain lebih, akankah Chelsea melepasnya secara pinjaman kepada Everton asuhan Ancelotti?