INDOSPORT.COM - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, mengungkapkan kunci kesuksesan kariernya, salah satunya dengan mengonsumsi makanan sehat dan bergizi.
Cristiano Ronaldo termasuk deretan pemain senior dunia yang masih memiliki stamina bak pemain muda. Di usianya yang sudah menginjak 35 tahun, CR7 masih terus mencetak rekor.
Di Liga Italia, Ronaldo menjadi pemain tercepat yang mencapai 50 gol di antara pemain yang telah melakukan debut sejak 1994-1995.
Ia meraihnya hanya dalam 61 penampilan. Sejak tampil di Serie A pada 2018-2019, eks bintang Manchester United itu telah mencetak 52 gol, 31 gol di antaranya dicetak pada musim lalu (2019/20).
Pemain berpaspor Portugal itu juga masih menjadi top skor sepanjang masa di ajang Liga Champions. Cristiano mencetak 130 gol dari 170 pertandingan. Sementara top skor musim 2019/20, Robert Lewandowski, berada di peringkat keempat dengan total 68 gol.
Melalui akun Instagram pribadinya, kekasih Georgina Rodriguez itu membeberkan salah satu rahasia kesuksesannya, yakni selalu mengonsumsi makanan sehat dan bergizi.
"Salah satu rahasia sukses (sebagai pesepakbola) adalah mengonsumsi makanan sehat," tulis Ronaldo pada keterangan unggahannya.
Sementara itu, pola makan tak sehat pemain Indonesia tengah menjadi isu paling hangat. Alih-alih mengonsumsi makanan bergizi, peman Indonesia justru mengunggah potret di medsos saat mereka sedang makan sembarangan.
Tak ayal, netizen memberi kritik pedas terhadap beberapa pemain, seperti Nurhidayat, Hansamu Yama, Gian Zola, hingga Yakob Sayuri.
Berada di momen yang tepat, postingan Ronaldo tampaknya bisa menjadi pecutan bagi pemain Indonesia yang masih mengabaikan terkait menu sehat dan bergizi. CR7 yang bahkan memiliki resep khusus terkait asupan makanan.