INDOSPORT.COM - Gelandang Bali United, Brwa Hekmat Nouri berharap federasi sepak bola Asia (AFC) menerima tawaran solusi dari Bali United. Tawaran itu berupa pencalonan Bali United sebagai tuan rumah lanjutan Piala AFC 2020 grup G.
Lanjutan Piala AFC grup G sejauh ini masih dinanti semua klub, termasuk Bali United. Skuat berjuluk Serdadu Tridatu ini sudah melakukan persiapan sejak 3 Agustus 2020 lalu.
Mereka menyusun program untuk bermain pada 23-29 September mendatang, sesuai rilis awal dari AFC. Namun kini masalah hadir. Vietnam kabarnya mengundurkan diri lantaran ada peningkatan warga yang terpapar virus Corona.
Bali United pun kemudian memberikan solusi pada AFC. Manajemen Bali United sudah mengirimkan surat agar enam partai sisa grup G bisa dihelat di Bali.
Renovasi Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar belum berjalan hingga lapangan bisa dimaksimal. Brwa Nouri berharap solusi dari Bali United bisa disetujui AFC.
"Saya ingin sekali tidak bepergian ke tempat lain. Tidak ada yang bisa menyangkal keunggulan tuan rumah juga, tentu saja kami akan siap untuk apa pun. Tetapi jika saya bisa memilih saya akan memilih untuk bermain di sini. Tuan rumah memberikan nilai positif dan motivasi untuk menang setiap pertandingan," ucap Brwa Nouri.
Mantan kapten tim Ostersunds FK Swedia ini menilai timnya terus bekerja keras agar siap untuk Piala AFC 2020. Nouri siap tampil maksimal agar Bali United bisa berprestasi di kancah Asia.
Bali United akan memulai latihan lagi pada Jumat (04/09/20). Sebelum ini, mereka mendapat jatah libur sepekan dari tim pelatih. Para pemain, termasuk Nouri, menggunakannya untuk berlatih mandiri. Nouri bersama Paulo Sergio, Willian Pacheco dan asisten pelatih, Addison Alves, berlatih di pantai.